Seorang pria rela terbang ke Kuala Lumpur (KL) demi mencicipi nasi lemak terenak versinya. Ada juga bule menyebut asam Jawa sebagai kacang hingga makanan terburuk untuk sahur.
Demi makanan favorit, banyak orang rela melakukan hal apa saja, sekalipun mengeluarkan kocek lebih. Sering kali makanan itu dijajakan jauh dari tempat tinggal kita sehingga harus dijangkau dengan penerbangan pesawat.
Usaha maksimal inilah yang dilakukan seorang pria Singapura demi nasi lemak favoritnya. Ia rela terbang ke Kuala Lumpur, Malaysia untuk mencicipi nasi lemak terenak versinya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pembaca detikfood juga tertarik mengetahui kisah konten kreator bule yang mencicipi tamarind alias asam Jawa. Sebelumnya ia tidak mengetahui asam Jawa dan tidak melakukan survei informasi lebih dulu.
Alhasil, ia mendeskripsikan asam Jawa dengan sebutan aneh. Hal ini membuat banyak netizen emosi karena deskripsinya benar-benar jauh dari arti sesungguhnya asam Jawa.
Saat sahur penting memilih makanan yang dikonsumsi. Hindari beberapa jenis makanan karena akan membuat tubuh cepat lemas dan haus.
Makanan-makanan itu memang terlihat menggiurkan, tapi ternyata berefek buruk untuk kesehatan selama puasa. Apa saja jenis makanan terburuk untuk sahur?
Berikut deretan berita terpopuler detikfood yang menarik perhatian pembaca kemarin (5/3/2025):
1. Pria rela ke Kuala Lumpur demi nasi lemak enak
![]() |
Influencer Singapura bernama Darshen membuat konten unik di TikToknya. Ia mengaku sangat suka nasi lemak di Malaysia hingga rela terbang ke Kuala Lumpur dari Singapura demi makan nasi lemak pukul 6 pagi.
Begitu sampai, Darshen langsung menuju Village Park Restaurant yang terkenal dengan menu nasi lemaknya yang enak. Menurut Darshen, nasi lemak di sini enak sekali. Bahkan nasi lemak terlezat yang pernah ia coba.
Selengkapnya di halaman selanjutnya.
2. Bule sebut asam Jawa sebagai kacang isi larva lengket
![]() |
Konten kreator @sweetycrafting menunjukkan momen mencicipi makanan unik. Ia memilih tamarind atau asam Jawa, tanpa cari tahu lebih dulu soal bahan makanan ini.
Alhasil, @sweetycrafting menyebut asam Jawa sebagai kacang kering. Ia menilai aneh orang-orang yang makan asam Jawa karena seperti kacang yang isinya 'larva lengket'. Begini ulasan penuh @sweetycrafting akan asam Jawa.
3. Makanan terburuk untuk sahur
![]() |
Dalam memilih makanan saat sahur, ada baiknya memperhatikan kandungan gizinya. Jangan sampai keliru karena bisa menyebabkan efek samping, seperti mudah lemas dan cepat lapar.
Beberapa makanan pun perlu dihindari, seperti makanan tinggi garam yang bisa bikin cepat haus. Makanan ini termasuk makanan olahan, seperti mie instan, keripik kentang, nugget, pizza, dan banyak lainnya. Hindari juga makanan tinggi lemak, makanan manis, hingga makanan pedas.