Punya 9 Cabang, Amri Bagikan Tips Sukses Berbisnis Kuliner

Punya 9 Cabang, Amri Bagikan Tips Sukses Berbisnis Kuliner

Angga Laraspati - detikFood
Kamis, 27 Okt 2022 09:47 WIB
Amri, Owner Pancong Ruang Rasa
Foto: GoFood
Jakarta -

Keinginan untuk mendapatkan penghasilan tambahan mendorong Lathiful Amri membuka usaha kuliner kue pancong. Siapa sangka bisnis Pancong Ruang Rasa berkembang pesat hingga berhasil membuka 9 cabang.

Pemuda asal Depok ini mengatakan kesuksesannya berkat keberanian dalam mengambil kesempatan berjualan di platform online hingga memperluas jangkauan pasar. Dalam merintis usaha kuliner, Amri mengandalkan platform digital seperti GoFood. Diketahui, dirinya telah menjadi mitra usaha GoFood sejak Maret 2019 silam.

Diungkapkan Amri, di masa awal membangun usaha dia hanya mendapatkan pesanan sebanyak 60-an porsi. Namun kini Pancong Ruang Rasa mampu mendapatkan total pesanan sebesar 1.000-1.200 porsi per hari.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Amri mengatakan selama perjalanan membangun bisnis Pancong Ruang Rasa tidak mudah. Namun dia banyak belajar untuk menambah wawasan dan keahliannya dalam berbisnis. Salah satunya dengan mengikuti wadah komunitas seperti Komunitas Partner GoFood (KOMPAG).

"Rangkaian edukasi dan pelatihan rutin di KOMPAG membantu saya menemukan solusi tepat dalam mengoptimalkan performa bisnis secara online di tengah kondisi yang tak menentu. Berkat KOMPAG dan GoFood, saya mampu meningkatkan penjualan Pancong Ruang Rasa sebesar 20% pada 2021 dibandingkan tahun sebelumnya," ujarnya dalam keterangan tertulis, dikutip Kamis (27/10/2022).

ADVERTISEMENT

Diketahui, KOMPAG merupakan wadah komunitas yang dibentuk GoFood pada Oktober 2019 silam. Komunitas ini menyediakan serangkaian program edukasi, pelatihan dan kesempatan berjejaring bagi pelaku UMKM kuliner di industri online food delivery Indonesia. Dengan begitu diharapkan dapat membantu pelaku usaha untuk bisa naik kelas.

Berawal dari 25 ribu anggota, kini KOMPAG telah beranggotakan lebih dari 180 ribu UMKM kuliner dari 75 kota di Indonesia.

Acara 3 Tahun Semarak KOMPAGAcara 3 Tahun Semarak KOMPAG Foto: GoFood

Amri mengatakan lewat KOMPAG dia tergerak untuk ikut berbagi ilmu dan pengalamannya sebagai mantan pegawai kantoran yang banting setir menjadi pelaku usaha kuliner. Hal tersebut lantaran didorong rasa solidaritas yang tinggi antar sesama pelaku usaha. Apalagi saat ini dirinya diberi kepercayaan sebagai Ketua KOMPAG di daerah Depok.

Dia membagikan kiat mengembangkan usaha dengan menggunakan platform online. Serta tips lainnya, mulai dari bagaimana menentukan nama menu, cara mangambil foto menu dengan baik hingga strategi untuk menggunakan solusi pemasaran secara digital.

"Selain itu, rasa solidaritas yang tinggi mendorong saya untuk ikut berperan aktif dalam berbagi ilmu kepada sesama pejuang bisnis kuliner lainnya. Melalui peran saya sebagai Ketua KOMPAG di Depok, saya berhasil menerima penghargaan sebagai Ketua Ter-KOMPAG pada 2021 dan 2022. Hal ini bisa saya dapatkan tentu tidak lepas dari antusiasme teman-teman UMKM kuliner lainnya yang selalu semangat untuk mengikuti kegiatan KOMPAG. Mewakili pelaku UMKM kuliner lainnya, saya harap wadah seperti KOMPAG dapat terus hadir untuk mendukung kami dalam mengembangkan bisnis kuliner," tuturnya.

Sebagai informasi, untuk membantu lebih banyak lagi mitra UMKM, GoFood akan terus melanjutkan kesuksesan KOMPAG dengan berfokus pada dua hal di 2023. Pertama, memperkuat mentorship & perkembangan skala bisnis mitra UMKM di 75 kota melalui edukasi dan pelatihan secara daring maupun luring. Kedua dengan melakukan ekspansi ke kota-kota baru untuk membantu mitra UMKM kuliner saling terhubung. Para pelaku UMKM kuliner lainnya juga dapat ikut naik kelas bersama dengan bergabung di KOMPAG secara online melalui gjk.id/komunitaspartnergofood.




(ncm/ega)

Hide Ads