'Sex Coffee' Jadi Tren hingga Resep Masakan Mendiang Laura Anna

Berita Terpopuler

'Sex Coffee' Jadi Tren hingga Resep Masakan Mendiang Laura Anna

Tim detikf - detikFood
Jumat, 17 Des 2021 09:30 WIB
Mengenang Mendiang Laura Lewat Resep Masakannya, Roti Goreng hingga Indomie Carbonara
Foto: Instagram @edlnlaura
Jakarta -

Racikan kopi 'sex coffee' yang dapat meningkatkan gairah seksual jadi tren. Kafe modern di PIK cocok buat ngopi santai sampai resep masakan Laura Anna.

Minum kopi di pagi hari memang terasa nikmat karena bisa meningkatkan energi. Tak hanya racikan kopi biasa, tapi ada juga 'sex coffee' yang disebut dapat menggairahkan seksusal seseorang. Racikannya berupa kopi yang dicampurkan bahan afrodisiak seperti kakao dan kayu manis.

PIK atau Pantai Indah Kapuk sedang menjadi incaran para penikmat kuliner. Banyak spot makan baru yang layak untuk dikunjungi. Beragam kafe modern juga tersebar di PIK. Beberapa di antaranya cocok buat dijadikan tempat ngopi santai.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kabar duka meninggalnya Laura Anna menghebohkan warga Indonesia karena kasusnya menuntut keadilan dari mantan pacar masih bergulir di pengadilan. Banyak netizen merasa kehilangan sosok kuat Laura Anna. Salah satu cara mengenang Laura lewat resep masakan yang pernah dibuat olehnya.

Berikut berita-berita terpopuler yang menarik perhatian pembaca, kemarin (16/12).

1. 'Sex Coffee' Racikan Kopi yang Lagi Tren

'Sex Coffee' Lagi Tren, Diracik dari Bahan Alami'Sex Coffee' Lagi Tren, Diracik dari Bahan Alami Foto: Getty Images/iStockphoto/vainillaychile

'Sex Coffee' merupakan sebutan untuk racikan kopi yang dapat menggairahkan seksual seseorang. Racikan yang berasal dari Amerika Serikat ini sedang menjadi tren di kalangan penikmat kopi. Untuk membuat racikan 'sex coffee' juga cukup mudah karena menggunakan bahan alami seperti kakao dan kayu manis.

ADVERTISEMENT

Kedua bahan afrodisiak yang ditambahkan ke dalam racikan kopi ini sama-sama memiliki nutrisi penting yang juga menambah gairah seksusal. Kamu cukup meracik kopi hitam panas denan 1 sendok bubuk kakao, tambahkan juga santan, 1 sendok madu, 1/2 sdt bubuk kayu manis, dan 1 sdt bubuk maca. Racikan kopi ini cocok diminum saat pagi hari.

Baca Juga: 'Sex Coffee' Lagi Tren, Diracik dari Bahan Alami

Berikut berita terpopuler detikFood lainnya..

Simak juga 'Perubahan Sikap Laura Anna Sebelum Meninggal':

[Gambas:Video 20detik]



2. 5 Kafe Modern di PIK

Fresh croissants and coffeekafe PIK Foto: iStock

Kafe modern banyak tersebar di PIK yang kini menjadi destinasi favorit untuk wisata kuliner. Jarak antara kafe satu dengan yang lainnya juga cukup berdekatan, sehingga kamu bisa mencobanya satu per satu.

Beberapa kafe modern ini mendapatkan penilaian yang baik di Google Maps. Di antaranya ada LIMA, Coffee with Me, Social Affair, hingga Toby's Estate yang cocok buat ngopi santai.

Baca Juga: Surga Kafe Modern, di PIK Bisa Ngopi Sekaligus Tur Kafe

3. Resep Masakan Laura Anna

Mengenang Mendiang Laura Lewat Resep Masakannya, Roti Goreng hingga Indomie CarbonaraMengenang Mendiang Laura Lewat Resep Masakannya, Roti Goreng hingga Indomie Carbonara Foto: Instagram @edlnlaura

Kepergian Laura Anna untuk selamanya meninggalkan duka mendalam yang tak hanya dirasakan keluarga, sahabat, tapi juga netizen Indonesia. Pasalnya Laura Anna sedang menjadi sorotan setelah kasusnya meminta keadilan dari mantan pacar masih bergulir di pengadilan.

Beberapa netizen memilih mengenang Laura Anna lewat resep masakan yang pernah dibagikan di media sosial. Seperti resep roti goreng hingga Indomie carbonara yang lezat.

Baca Juga: Mengenang Mendiang Laura Lewat Resep Masakannya, Roti Goreng hingga Indomie Carbonara

Halaman 2 dari 2
(yms/odi)

Hide Ads