Konsumsi Permen Ini Dapat Menetralisir Bau Badan

Konsumsi Permen Ini Dapat Menetralisir Bau Badan

- detikFood
Senin, 08 Des 2014 18:19 WIB
Foto: AFP
Jakarta -

Banyak jenis deodoran beredar di pasaran, mulai dari bentuk roll-on hingga spray. Ada pula deodoran yang dapat dimakan. Salah satu pembuat permen dari Bulgaria menawarkan deodoran berbentuk permen yang lezat.

Ventsislav Peychev, pemilik perusahaan permen Alpi di Bulgaria, membuat permen yang dapat menetralisir bau badan. Aroma tubuh pun berubah menjadi wangi manis yang bisa bertahan hingga enam jam.

Permen Deo Aroma Candy 
yang tersedia dalam bentuk keras, kenyal, berisi toffee atau bebas gula ini dibuat berdasarkan penelitian ilmuwan Jepang. Penelitian menemukan bahwa komponen utama dari minyak mawar yaitu geraniol tidak dipecah oleh tubuh, melainkan diekskresi melalui kulit.

Bulgaria sendiri merupakan produsen utama minyak mawar. Peychev mengatakan geraniol adalah kebalikan dari bawang putih. Geraniol juga keluar melalui pori-pori tubuh tapi tidak meninggalkan bau, melainkan memberi wewangian pada tubuh.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tiap permen Deo mengandung tiga miligram minyak esensial lavender atau mawar diperkaya geraniol. Ini ternyata lebih disukai pria.

"Jumlah ini cukup untuk membuat wangi bertahan selama enam jam tergantung massa tubuh konsumen, rata-rata sekitar 65 kg. Orang yang lebih berat harus makan lebih banyak permen. Dua, tiga, atau empat permen," tutur Dimitar Hadzhikinov, profesor di Plovdiv University of Food Technology yang membantu Alpi mengembangkan permen, seperti dilansir dari AFP (06/12/2014).

Menurut Dimitar pemakaian bahan alami membuat konsumen tak perlu khawatir mengonsumsinya lebih dari satu. Dimitar menambahkan bahwa efek wangi permen lebih cepat pada jenis bebas gula dan soft karena mudah larut di mulut.

Permen buatan Peychev telah mendapat penghargaan di Jenewa dan Paris. Pemasaran permen Deo sudah sampai ke Amerika Serikat, Asia dan beberapa negara Eropa. Deodoran berbentuk permen ini juga dijual seharga $5.98 (Rp 73.800) per bungkusnya di amazon.

Meski konsepnya tak baru, namun produk Peychev menjadi satu-satunya di pasaran saat ini. Setelah perusahaan Jepang berhenti memproduksi permen karet Otoko Kaoru dengan ide serupa.

Sebelumnya Peychev yang mantan insiyur sudah mengembangkan permen berenergi dengan kandungan kafein dan guarana, permen dingin dengan vitamin dan kalsium, serta permen pelangsing dengan serat makanan larut yang disebut inulin.

(dni/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads