Masalah porsi makan selalu menjadi fokus utama saat sedang berdiet. Jika jumlah makanan dikurangi maka akan timbul rasa lapar. Karena pada dasarnya manusia memerlukan kenikmatan saat makan. Tak heran jika banyak cara ditempuh untuk mengurangi asupan kalori. Sebuah hasil penelitian yang dilansir Los Angeles Times bisa jadi solusi.
Sebuah hasil penelitian dilansir oleh Journal of the America Dietetic Assn. Penelitian ini dilakukan terhadap 54 mahasiswa. Cara sederhana yang dicoba adalah dengan memotong permen menjadi dua. Disediakan 20 buah permen utuh dan 20 permen dipotong dua. Sementara diteliti mereka tetap melakukan kegiatan seperti biasa.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Mereka yang makan permen utuh mengkonsumsi 60 kalori lebih besar dari yang makan permen potongan. Dalam riset ini ukuran permen dan jumlah permen yang dimakan, tidak dipengaruhi oleh usia, kontrol makanan, body mass index (BMI) dan olahraga yang dilakukan.
Penelitian lanjutan perlu dilakukan untuk mengecek apakah ada hubungan antara ukuran makanan yang dimakan oleh pria dan wanita dalam semua umur, BMI dengan kebiasaan makan sedikit. Meskipun belum final, namun boleh saja dicoba. Potong makanan menjadi ukuran lebih kecil sehingga kecenderungan makan lebih banyak akan berkurang. Otomatis kalori yang dikonsumsi juga berkurang.
(Odi/Odi)
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
    
    
            
 
 
 
 
 
 
 
 
            KIRIM RESEP
        
            KIRIM PENGALAMAN