Protein hewani yang bisa didapatkan dari daging ayam, sapi, telur dan ikan. Protein bisa dikatakan sebagai gabungan asam amino yang diperlukan untuk membangun serta memperbaiki sel tubuh. Kebutuhan protein untuk si kecil sekitar 0,8 gram per satu kilogram berat badan.
Kekurangan protein bisa menyebabkan gangguan pertumbuhan, penurunan metabolisme, gangguan produksi enzim hingga menghambat regenerasi sel tubuh. Anak-anak tidak boleh kekurangan protein dan zat gizi lainnya. Dikutip dari beberapa sumber, ikan punya segudang manfaat yang sangat baik untuk si kecil.