Resmi Dibuka! Cobain Croissant di Kafe Pastry dari Prancis di Jaksel

Resmi Dibuka! Cobain Croissant di Kafe Pastry dari Prancis di Jaksel

Erika Dyah - detikFood
Senin, 14 Nov 2022 13:24 WIB
Gontran Cherrier
Foto: Erika Dyah/detikcom
Jakarta -

Kafe pastry asal Prancis, Gontran Cherrier resmi membuka cabang baru di kawasan Cipete, Jakarta Selatan. Sebelumnya, toko roti ini membuka cabang pertama di Indonesia di area Senopati pada 14 Juni lalu.

Owner Gontran Cherrier Cipete, Don mengungkap pihaknya ingin menghadirkan sesuatu yang berbeda di kawasan selatan Jakarta. Tepatnya di Cipete.

"Kita tahu croissant itu kan adanya di Starbucks atau PAUL yang biasanya banyak di mall. Kita ingin bikin yang beda di kawasan Selatan Jakarta, khususnya Cipete. Ini ada roti-roti Prancis, dari konsumen juga bilang enak banget," ungkap Don kepada detikcom dalam Grand Opening Gontran Cherrier Cipete, Senin (14/11/2022).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Don mengaku percaya diri croissant di tempat ini bisa diadu dengan pastry-pastry dari tempat lain. Apalagi, resep dan pembuatannya mendapatkan sentuhan langsung dari sang ahli dari Prancis yakni Chef Gontran Cherrier.

Hadir dalam ajang pembukaan ini, Chef Bakery dan Pastry asal Prancis, Gontran Cherrier mengaku bertemu mitra yang kuat di Indonesia. Sehingga pihaknya menilik kemitraan di Indonesia sebagai salah satu peluang yang besar.

ADVERTISEMENT

Terlebih, Gontran Cherrier sendiri memiliki rencana pengembangan besar ke depannya. Hingga saat ini, cabang toko roti ini telah tersebar di berbagai negara. Mulai dari Prancis, Arab Saudi, Taiwan, Korea Selatan, Jepang, Thailand, China, Hong Kong, Argentina, dan kini Indonesia.

Gontran mengungkap croissant buatannya punya cita rasa spesial yang lezat dan cenderung gurih. Selain rasa, yang membuatnya spesial adalah tekstur croissant yang chewy di dalam namun krispi di luar. Sehingga memberi sensasi berbeda yang nikmat saat disantap.

Croissant yang ditawarkan di sini pun beragam, mulai dari Butter Croissant, Pain au Chocolat, Strawberry Croissant, Lime Cloud Croissant, Almond Croissant, dan lain-lain. Meski unggul dengan menu croissant-nya, pastry di outlet Gontran Cherrier pun tak kalah nikmat untuk dicoba. Ada Éclair Chocolate, Lingot Chocolate, dan Choux Praline yang bisa jadi pilihan.

Gontran CherrierGontran Cherrier Foto: Erika Dyah/detikcom

"Kami memiliki central kitchen besar di Jakarta, ada chef dari Prancis yang sebelumnya bertanggung jawab di Thailand dan Taiwan kini membantu dan mendukung tim (Gontran Cherrier) di Indonesia. Ia juga melakukan quality control di sini dan memimpin central kitchen Jakarta," ungkapnya.

Gontran melihat kemitraan di Indonesia sebagai suatu peluang besar bagi pihaknya. Apalagi dengan hadirnya cabang baru Gontran Cherrier Cipete yang dekat dengan komunitas Prancis dan salah satu Sekolah Prancis di Jakarta.

Ia pun memandang momentum pasca-pandemi ini sebagai sebuah kesempatan baik untuk memperluas pasar dan peluang bisnis. Tak terkecuali di Indonesia.

Sebagai informasi, Gontran Cherrier Cipete resmi dibuka hari ini dan bisa dikunjungi setiap hari mulai pukul 07.00 hingga 22.00 WIB. Dalam pembukaannya, Gontran Cherrier Cipete turut menggandeng musisi Tanah Air, Ardhito Pramono untuk menghibur para pengunjung.

(ega/ega)

Hide Ads