Resep Buka Puasa : Bubur Kampiun

ADVERTISEMENT

Resep Ramadan

Resep Buka Puasa : Bubur Kampiun

Nusa Indonesia Gastronomy - detikFood
Selasa, 12 Jun 2018 13:10 WIB
Foto: detikcom
Jakarta - Bubur kampiun khas Minang enak dinikmati saat berbuka. Juga bisa jadi suguhan spesial hari raya. Yang satu ini memakai sentuhan modern dan cantik tampilannya.

Bahan:
Bubur Sumsum Canister:
250 ml santan segar
20 g gula semut
15 g tepung beras
1 g garam
whipped topping 15%
Pumpkin Srikaya:
150 g labu kuning
100 g santan segar
100 g air
35 g gula pasir
2 kuning telur ayam
1 g garam
5 g nutrijel bubuk
Pelengkap:
Keripik ketan hitam
Merah delima/sagu mutiara
Sirop Merah

Cara membuat:
  • Campurkan ke dalam panci, semua bahan kecuali whipped topping.
  • Masak dengan api sedang sambil terus diaduk, sampai matang.
  • Setelah matang adonan dinginkan.
  • Selanjutnya, saring adonan yang sudah tercampur.
  • Lalu campurkan whiped topping, aduk sampai rata.
  • Masukan ke dalam tabung canister ditambah dengan 1 tabung gas cream charger.
  • Bubur sumsum siap disajikan
  • Pumpkin srikaya:
  • Kukus pumpkin sampai matang, setelah matang.
  • Kemudian blender sampai hancur dan lembut
  • Campurkan di dalam pan pumpkin, santan, gula garam dan nutrijel.
  • Setelah adonan mulai panas, campurkan kuning telur, lalu aduk 1 menit lalu angkat.
  • Setelah adonan matang tempatkan di dalam cetakan lalu dinginkan.
  • Potong-potong srikaya dan siap disajikan.
  • Penyajian:
  • Taruh potongan srikaya di atas piring.
  • Semprotkan bubur sumsum.
  • Beri pelengkapnya dan sajikan.
Untuk 4 porsi

(odi/odi)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT