Bahan:
6 ekor ( 1 kg) ikan kembung
2 butir telur ayam
250 ml santan kental
Bumbu, haluskan:
6 siung bawang putih
6 siung bawang merah
1 ruas jempol jahe
1 sdm lada putih
1 sdm ketumbar
Cara membuat:
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
- Bersihkan ikan, buang isi perut dan insangnya, kemudian pijat-pijat bagian badannya sampai dagingnya lembut/hancur.
- Patahkan tulang ekor, kemudian keluarkan tulang ikan dari bagian kepala (insang) dengan berhati-hati.
- Keluarkan daging ikan melalui bagian kepala dengan cara memijat badannya. Usahakan kepala dan kulit ikan tetap utuh.
- Haluskan daging ikan, campur dengan bumbu halus, santan, dan telur ayam.
- Masukkan adonan kental ini ke dalam kantung plastik.
- Lubangi ujungnya dan smprotkan adonan ini ke dalam kulit ikan sampai kembali membentuk ikan utuh yang padat.
- Goreng dengan minyak panas, dan sajikan dengan sambal blacan (trasi).
Ibu Asmara (Dayang)
Café Piti Pitipo
Jl. Merdeka 144
Pangkapinang, Bangka
0717 436681
Riset disponsori oleh PT Tiga Pilar Sejahtera Tbk.
(dev/Odi)