Warung Makan Sidomampir: Pedas Sedap Tongseng Sapi Lada Hitam 'Pak Min'

Warung Makan Sidomampir: Pedas Sedap Tongseng Sapi Lada Hitam 'Pak Min'

Deani Sekar Hapsari - detikFood
Senin, 12 Mei 2014 18:58 WIB
Foto: Detikfood
Jakarta - Malam ini bisa menghangatkan diri di rumah makan khas Solo ini. Tongseng lada hitam yang menjadi andalannya. Sedap gurih dengan kuah kental berempah. Bisa coba juga sate kambing empuk dengan bumbu manis meresap.

Di kawasan Tebet Barat, kami mendapati sebuah rumah makan sederhana dengan nama Warung Makan Sido Mampir 'Pak Min'. Terletak di area Pasar Tebet Barat, rumah makan ini menawarkan hidangan khas Solo seperti tongseng, sate, dan nasi goreng. Tampilannya sederhana dengan bakaran sate dan pembuatan tongseng di bagian depan dan dapur di bagian belakang.

Langsung saja kami memesan hidangan andalannya yaitu Tongseng Lada Hitam (Rp 24.000) dan Sate Kambing (Rp 32.000). Walau sore itu tidak terlalu ramai, kami menunggu makanan cukup lama karena hanya ada satu wajan untuk meracik tongseng.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jika biasanya kambing dan ayam menjadi daging paling umum untuk tongseng, di sini Anda bisa mencoba kreasi tongseng sapi lada hitam. Jika dilihat dari penampilannya, tongsengnya terlihat kuning kecokelatan dengan bercak minyak hampir seperti tongseng pada umumnya.

Potongan daging cukup royal seimbang dengan potongan kubis dan tomat ceri hijau. Potongan cabai iris tipis warna merah juga terlihat menghiasi hidangan ini. Aroma kunyit dan lengkuas tercium makin menambah penasaran.

Kuahnya terasa kental di lidah, dengan sengatan rasa lada hitam yang pedas gurih. Tongseng ini ternyata tidak pelit bumbu tapi tidak terlalu gurih. Jadi enak juga dimakan tanpa nasi. Daging sapi yang ditawarkan terasa sedikit kenyal dan berserat. Makin enak diselingi kubis renyah dan tomat yang segar.

Penggemar sate kambing, perlu mencoba kreasi di rumah makan ini. 10 tusuk sate dilumuri kecap dan disajikan bersama tomat, potongan cabai rawit, bawang merah, dan kubis segar. Satenya memang tak terlalu besar, tapi di setiap tusuknya nyaris tidak ada lemak.

Nyam! Teksturnya sedikit kenyal lembut sangat nikmat. Rasanya yang manis gurih meresep ke dalam daging dengan sentuhan rasa merica yang kuat. Tekstur sate yang sedikit kering semakin nikmat dengan tambahan bawang merah dan potong cabai rawit. Sedep mantep!


Warung Makan Sidomampir
Jl. Tebet Barat Dalam Raya No. 110
Jakarta Selatan
Telepon: 081310419918

(fit/odi)

Hide Ads