Setelah karpet merah Academy Award dibuka pada Minggu (02/03/2014) pukul 14.30, chef Wolfgang beserta tim chefnya membagikan cokelat miniatur patung Oscar kepada para penonton. Dibelakangnya, seorang anak kecil berambut keriting dan kulit hitam mengikuti chef Wolfgang.
Ternyata, 'chef' cilik ini merupakan anak Wolfgang bernama Oliver Wolfgang Puck (8). Oliver adalah hasil pernikahan Wolfgang dengan istri ketiganya Gelila Assefa, seorang perancang tas dari Ethiopia, Afrika.
Sambil menerangkan hidangan yang ia akan sajikan untuk Governor's Ball, Oliver terlihat tidak ingin lepas dari sisi ayahnya. Menurut Chicago Tribune (02/03/2014) Oliver mengingatkan ayahnya untuk menyimpan kue mewah 20 tahun chef Wolfgang yang dipajang karena cuaca mendung. Benar dugaan Oliver, gerimis berubah menjadi hujan deras beberapa menit kemudian.
Mengenakan jaket chef putih seperti layaknya chef profesional, Oliver juga menerangkan beberapa menu kepada LA Times (02/03/2014). βIa membantu untuk hidangan chicken pot pie, Anda bisa melihat dari jaketnya,β tutur Wolfgan sambil memperlihatkan noda di seragam anaknya.
Chef Wolfgang tidak segan-segan mengabadikan dan mengunggah foto pertamanya bersama anaknya tersebut. Dalam halaman resmi Facebooknya, ia mengunggah foto bersama chef Matt, chef Lee Hafter, dan Oliver disamping kue ulang tahun ke 20. Selain itu, ia juga memperlihatkan foto saat menggandeng tangan Oliver kembali ke dapur setelah acara karpet merah pertamanya.
Sebelum Oliver, ia juga mengajak anak dari pernikahan keduanya dengan Barbara Lazaroff. Di acara Academy Award 2013,chef Wolfgang mengajak Byron Puck (22) untuk membantunya di dapur.
(dni/odi)