Udara hangat dan angin semilir memang paling pas dinikmati dengan minuman dingin. Es krim, es loli atau minuman dingin lainnya. Sebuah resort mewah, Marquis Los Cabos, di Baja California Sur, Meksiko pun punya tawaran istimewa. Es loli seharga Rp. 9.5 Juta per buah untuk mempersegar suasana.
Harga es loli ini setara dengan suasana salah satu resort termahal dan tercantik di dunia ini. Es loli ini tampilannya tak beda dengan es loli biasa. Disajikan dengan tusukan plastik cetakan es loli. Yang membuatnya jadi mahal adalah serpihan emas 24 karat yang ada di dalam es loli. Sedangkan bahan utamanya adalah Tequilas Premium Clase Azul Ultra.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kalaupun tak suka yang dingin menggigit atau tak biasa mengulum es loli, resort mewah ini juga menyediakan Tequilas Premium Clase Azul Ultra satu gelas seharga Rp.4.75 Juta saja!
(odi/odi)

KIRIM RESEP
KIRIM PENGALAMAN