Agar Tak Mudah Sakit, Beri si Kecil Camilan Buah dan Yogurt

Agar Tak Mudah Sakit, Beri si Kecil Camilan Buah dan Yogurt

- detikFood
Rabu, 11 Des 2013 17:55 WIB
Agar Tak Mudah Sakit, Beri si Kecil Camilan Buah dan Yogurt
Foto: Thinkstock
Jakarta -

1. Yogurt

Foto: Thinkstock
Mengandung bakteri bermanfaat yang disebut probiotik. Bakteri yang hidup dalam usus ini dapat membantu melawan penyakit. Salah satu studi menemukan bahwa anak-anak yang pernah minum yogurt memilki risiko 19% lebih rendah untuk menderita penyakit pilek, infeksi telinga dan radang tenggorokan.

2. Buah dan sayuran

Foto: Thinkstock
Untuk membantu sistem kekebalan tubuh, anak harus mengonsumsi makanan alami yang mengandung vitamin C tinggi seperti, buah jeruk, strawberry, paprika, brokoli, dan ubi jalar. Buah dan sayuran yang mengandung vitamin C dapat menghindari anak dari penyakit flu. Camilan yang diberikan dapat berupa salad buah atau sayuran.

3. Daging tanpa lemak

Foto: Thinkstock
Daging tanpa lemak mengandung protein yang penting untuk kekuatan jaringan tubuh. Daging tanpa lemak juga mengandung zat besi yang dapat membantu sel darah putih melawan infeksi. Berikan camilan bakso goreng ataupun kuah yang dibuat dari daging tanpa lemak.

4. Walnut

Foto: Thinkstock
Kacang ini memiliki asam lemak omega 3 yang baik untuk membantu tubuh melawan berbagai penyakit. Studi kecil menemukan omega 3 dapat mengurangi jumah infeksi pernafasan pada anak-anak. Berikan walnut dengan mencampurkannya ke dalam sereal untuk sarapan pagi anak.
Halaman 2 dari 5
(dni/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads