Apakah Benar Susu Kecoa Bisa Jadi Alternatif Superfood? Ini Faktanya

ADVERTISEMENT

Apakah Benar Susu Kecoa Bisa Jadi Alternatif Superfood? Ini Faktanya

Tim Detikfood - detikFood
Rabu, 29 Des 2021 05:00 WIB
susu kecoa
Foto: Istimewa
Jakarta -

Sebuah penelitian tahun 2016 lalu menemukan bahwa kecoa bisa menghasilkan sebuah kristal protein yang dikenal sebagai susu kecoa. Apakah bisa jadi superfood?

Penelitian ini kemudian memunculkan ide untuk membuat superfood dari susu kecoa demi memenuhi kebutuhan nutrisi manusia di dunia yang populasinya terus membengkak.

Sebagaimana dilansir Science Alert, kristal protein yang terletak di usus bagian tengah kecoa disebut empat kali lebih bergizi dari susu sapi biasa. Meskipun sebagian besar kecoa tidak benar-benar menghasilkan susu, Diploptera punctata, salah satu jenis kecoa yang bisa melahirkan terbukti memompa sejenis 'susu' yang mengandung kristal protein untuk memberi makan bayinya.

Penelitian itu diterbitkan di Journal of the International Union of Crystallography yang menyebut bahwa susu kecoa juga mengandung protein dan asam amino yang berpotensi bermanfaat bagi kesehatan manusia. Meski terdengar sangat menjanjikan, dalam publikasi penelitian itu, para peneliti juga mengatakan hingga saat ini belum ada bukti bahwa susu kecoa aman dikonsumsi manusia.

Sebenarnya, apa itu susu kecoa yang digadang-gadang bisa menjadi super food tapi belum bisa dipastikan keamanannya?

Menurut laporan Healthline, susu kecoa adalah zat kaya protein yang diproduksi oleh jenis kecoa tertentu yang disebut Diploptera punctata. Susu kecoa dianggap sebagai sumber protein lengkap karena menyediakan sembilan asam amino esensial.

Fakta ini penting karena sebagian besar makanan non-daging kekurangan satu atau lebih dari sembilan asam amino esensial, itulah sebabnya susu kecoa menjadi populer sebagai alternatif susu non dairy.

Analisis laboratorium yang dilakukan pada 1977 menunjukkan susu kecoa mengandung gizi yang cukup banyak. Antara lain 45 % protein, 25 % karbohidrat, 16-22 % lemak (lipid) dan 5 % asam amino.

Susu kecoa adalah produk non dairy, secara alami bebas laktosa. Berarti bisa menjadi alternatif yang cocok untuk orang dengan intoleransi laktosa atau alergi terhadap susu sapi.

Apa saja kelebihan nutrisi susu kecoa? Simak selengkapnya di halaman berikutnya.



Simak Video "Gurihnya Sate Saikoro dan Segarnya Es Sinar Garut"
[Gambas:Video 20detik]
(odi/odi)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT