Kandungan air buah segar sangat baik untuk hidrasi tubuh saat puasa. Ternyata buah segar juga sangat baik untuk menjaga imunitas tubuh.
Pandemi COVID-19 membuat pola makan orang berubah. Demikian juga pemilihan makanan dan minuman untuk berbuka puasa. Harus cermat mempertimbangkan nilai gizi, terutama pemilihan bahan makanan yang berkhasiat untuk perkuat imunitas tubuh.
Asupan buah segar sangat dianjurkan tetap dijaga baik waktu sahur maupun berbuka puasa. Selain air, buah segar umumnya mengandung sejumlah vitamin penting, mineral dan serat yang dibutuhkan tubuh.
Untuk menjaga agar daya tahan tubuh tetap kuat selama berpuasa, kamu perlu lebih selektif memilih buah segar. Dirangkum dari berbagai sumber, buah segar ini memberikan asupan nutrisi penting untuk perkuat imunitas tubuh dalam menghadapi virus dan penyakit lainnya.
1. Apel
Ada beragam jenis apel dengan beragam rasa. Ada yang kecut segar seperti apel Granny Smith atau yang manis renyah, apel Red Delicious. Apapun jenisnya apel merupakan sumber serat dan gula alami yang sangat mudah diserap.
Selain daging buahnya yang kaya vitamin, kulit apel juga mengandung quercetin. Pigmen tanaman flavonoid yang bermanfaat untuk menjaga imunitas tubuh dan mengurangi inflamasi. Karenanya sangat dianjurkan makan 1 buah apel tiap hari berikut kulitnya.
2. Jeruk
Jeruk hampir tak mengenal musim. Sebagai sumber vitamin C yang baik. Karenanya jeruk dikenal sebagai penjaga imunitas tubuh. Hampir semua jenis jeruk bisa memberi asupan kebutuhan harian Vitamin C.
Menurut WedMD, vitamin C juga dapat melindungi kerusakan sel, merangsang produksi kolagen dan menurunkan hormon stres cortisol juga tekanan darah. Karenanya jeruk menjadi pencegah flu yang baik. Konsumsi segera setelah dikupas atau dipotong atau sebagai jus segar.
![]() |
3. Semangka
Buah kaya air dengan rasa segar dan manis ini jadi pelepas dahaga saat berbuka puasa. Semangka kuga mengandung antioksidan yang disebut glutathione. Antioksidan ini bisa perkuat daya tahan tubuh terhadap penyakit.
Untuk mendapatkan lebih banyak glutathione, makan semangkan berikut sedikit bagian putih dekat kulit buahnya. Semangka juga mengandung vitamin C yang membantu penyerapan zat besi. Sebaiknya dimakan segar sebagai buah potong atau sebagai jus. Bisa dicampur dengan buah segar lainnya.
4. Beragam berries
Buah bery yang asam segar berkhasiat mengurangi stres oksidatif dan peradangan pada sel dan tubuh. Selain itu buah ini rendah kalori dan kaya antioksidan, termasuk flavonoid yang berguna untuk menguatkan sistem kekebalan tubuh.
Kandungan vitamin C nya juga bermanfaat mengurangi lendir dalam hidung dan tenggorokan saat terserang tubuh. Campurkan buah berry dalam beragam buah lain jika tak suka rasa asam kecutnya.
5. Pir
Buah pir dikenal dengan rasa manis, berair dan renyah. Meski manis buah ini juga mengandung vitamin C. Selain itu juga mengandung serat dan potassium. Seperti buah apel, kulit pir juga mengandung flavonoid antiinflamasi. Karenanya makan buah pir bersama kulitnya yang kaya nutrisi.
Flavonoid pada kulit buah pir ini berkhasiat sebagai pendorong daya tahan tubuh. Pir ada yang berkulit hijau, kuning hingga cokelat. Semuanya mengandung banyak air dan manis rasanya. Cocok dikonsumsi saat buka puasa.
6. Kiwi
Buah kiwi hijau dan kuning dikenal dengan rasa asamnya. Buah berbulu halus ini kaya akan vitamin esensial. Seperti folat, potassium, vitamin K dan C. Vitamin C sangat diperlukan untuk membangun sistem imunitas tubuh dan sel darah putih.
Untuk melawan infeksi diperlukan sel darah putih yang sehat. Karenanya tubuh sangat perlu asupan nutrisi penting ini. Konsumsi kiwi sebagai buah potong atau jadikan campuran es buah atau jus buah segar.
![]() |
7. Pepaya
Buah berwarna oranye ini rasanya manis dan harganya murah. Hampir tersedia sepanjang tahun. Buah ini juga dikenal sebagai buah kaya vitamin C yang bisa membangun daya tahan tubuh yang kuat.
Terutama pepaya mengandung enzim papain yang bermanfaat memerangi infeksi peradangan dalam tubuh. Enzim ini juga memperlancar sistem pencernaan yang membuat tubuh lebih sehat.
Simak Video "Video Siswa soal MBG Beras Dibagikan Seminggu Sekali: Cuma Cukup 2 Hari"
[Gambas:Video 20detik]
(odi/odi)