Kini detoks atau pembersihan (cleanse) tubuh makin populer. Biasanya ada yang menyarankan minum jus untuk detoks. Tapi tidak semua orang sukses menjalankannya. Anda bisa mulai membersihkan tubuh dan berdiet dengan jalani pola hidup sehat. Berikut beberapa langkah yang disarankan Today.com (6/5).
1. Makan secara konsisten
|
Foto: Getty Images
|
Mulailah pagi dengan sarapan, jangan lewatkan makan siang dan makan malam. Tambahkan setidaknya satu atau dua camilan sehat. Ketika mengonsumsinya, dengarkan kebutuhan tubuh Anda. Buat skala 1-10 untuk membantu mengukur seberapa lapar perut Anda.
2. Konsumsi makanan segar
|
Foto: iStock
|
Saat siang, makan lebih banyak sayuran dan protein rendah lemak. Misalnya udang panggang dan olahan dada ayam.
Untuk makan malam, tetap konsumsi banyak sayur. Seperti brokoli, paprika, kembang kol yang dipadukan dengan protein. Konsumsi juga sedikit karbohidrat kompleks contohnya ubi atau beras merah. Pastikan juga memakai lemak sehat seperti alpukat atau minyak zaitun untuk olahan makanan.
3. Gunakan cuka dan rempah
|
Foto: iStock
|
Tidak hanya herba dan rempah membuat makanan enak, tapi juga jadi sumber baik antioksidan. Misalnya saja jintan, bubuk cabai, bawang putih, kayu manis, sage dan rosemary. Begtu pula penggunaan cuka balsamik dan cuka apel.
4. Hindari gula tambahan
|
Foto: iStock
|
Seiring waktu, lidah Anda akan beradaptasi dengan rasa kurang manis. Semakin sedikit pemakaian gula, maka Anda cenderung kurang menginginkannya.

KIRIM RESEP
KIRIM PENGALAMAN