Galau Karena Patah Hati? Coba Redakan Cemas dengan 5 Makanan Enak Ini

Galau Karena Patah Hati? Coba Redakan Cemas dengan 5 Makanan Enak Ini

Fran Sisca - detikFood
Selasa, 29 Mar 2016 13:49 WIB
Foto: iStock/Thinkstock
Jakarta - Perasaan sedih dan kecewa saat patah hati sering membuat orang kehilangan nafsu makan. Ternyata rasa galau bisa diatasi dengan makanan pereda cemas. 

Menurut The Daily Meal (28/03) selain mengurung diri di dalam kamar dan tidak makan selama beberapa hari, makanan yang disukai umumnya es krim. Selain itu ada banyak makanan lain yang bisa meredam rasa galau tersebut.

1. Almond



Mengonsumsi kacang almond yang mengandung Vitamin B akan membantu anda untuk mengatasi stress dan kecemasan. Selain itu, kandungan Vitamin E dan seng akan meningkatkan sistem kekebalan tubuh agar tetap sehat.

2. Dark Chocolate



Dark chocolate mengandung serotonin yang bisa memicu hormon untuk membuat orang merasa lebih bahagia, lebih santai, dan menurunkan tingkat stres.

3. Es Krim



Es krim merupakan makanan yang tidak bisa dihindari pada saat patah hati. Dengan mengonsumsi es krim dari mangkuk, akan membuat Anda untuk ingin menambah lagi karena es krim merupakan jenis ‘comfort food’ yang bisa memberi rasa tenang. Ini karena creamy dan manis.

4. Ikan Salmon



Kandungan lemak pada ikan akan memberikan rasa tenang dan membantu mencegah rasa panik. Asam lemak omega-3 di dalam ikan, seperti salmon juga akan membantu rambut dan kulit tetap sehat.

5. Bayam



Kandungan magnesium yang tinggi pada bayam akan memberikan rasa tenang. Selain itu, dapat meningkatkan energi untuk membantu kembali semangat.

(adr/odi)

Hide Ads