Mau Tubuh Ramping Seperti Orang Prancis? Ini Rahasia Pola Makannya

Mau Tubuh Ramping Seperti Orang Prancis? Ini Rahasia Pola Makannya

Tania Natalin Simanjuntak - detikFood
Rabu, 13 Jan 2016 13:50 WIB
Foto: Thinkstock
Jakarta - ​Banyak orang iri melihat tampilan orang Prancis. Kecuali umumnya rapi, postur tubuhnya juga ideal. Rupanya makan enak dengan tampilan makanan yang cantik jadi salah satu rahasianya.​

​Menurut ​Thrillist (13/1), orang Prancis biasanya tak pernah berlebihan dalam menikmati makanan. ​Hal ini sudah dikenal mereka sejak dulu dan saat usia dini. Tak heran jika tubuh merekapun berpostur ideal. ​

1. Selektif



Banyak orang Prancis yang memilih untuk membeli bahan makannya di pasar tradisional dan memasak makanan sendiri. Apalagi, pemerintah Prancis menerapkan
aturan​ ketat untuk setiap bahan makanan. ​Hal ​ini jarang ditemukan di Amerika dan Eropa lain. Orang Prancis juga cenderung menghindari garam dan gula berlebih, produk transgenik, dan bahan kimia buatan.

2. Seimbang



S​emua​ menu dibuat seseimbang mungkin. Artinya, jika sekarang makan hidangan berat, hidangan selanjutnya adalah hidangan ringan. Ketika orang Prancis menikmati fondue, hidangan selanjutnya adalah sup sayur yang sehat.

3. Tidak rakus



Karena kebiasaan makan yang rapi tersebut, orang Prancis seakan terdidik untuk makan secukupnya. Porsi makan rata-rata orang Prancis lebih kecil dari porsi makan orang Amerika. Contohnya saja jus jeruk untuk sarapan. Orang Amerika suka minum jus jeruk yang manis dengan gelas yang besar. Sedangkan, orang Prancis rata-rata hanya minum seperempatnya saja.

4. Empat kali makan



Orang Prancis makan empat kali sehari, namun dengan porsi yang sedikit. Sarapan mereka hanyalah setangkup​ roti dengan mentega dan nutella, atau semangkuk sereal dengan susu, atau semangkuk yogurt dengan segelas jus jeruk. ​M​ereka akan makan hidangan yang lebih berat lagi beberapa jam setelahnya.

​Mereka juga menikmati​ le goûter, mengudap di pukul 4 hingga 6 malam. ​Pada saat​ makan malam biasanya orang Prancis mengonsumsi sup, salad, dan buah. Jika ingin menyantap roti, mereka menikmati baguette dengan keju brie. Untuk dessertnya, lagi-lagi orang Prancis memilih yogurt dengan potongan buah atau kue yang ​umumnya varian​​ ​cheesecake.

Makan terakhir juga tidak terlalu malam, dan tubuh mereka tidak mendapat asupan kembali kurang lebih selama 12 jam. Selama ​waktu tersebut​ mereka tak menyantap makanan sama sekali.

5. Kopi dan yogurt



Orang Prancis lebih memilih espresso dan yogurt dengan buah sebagai hidangan pendamping. Alasannya tak lain karena espresso bisa sebagai pencahar alami, juga yogurt yang mengandung banyak serat dan probiotik. Semuanya baik untuk pencernaan.

6. Makanan diperlakukan sama



Budaya makan orang Prancis yang sederhana dan sehat sangat dijunjung tinggi. Karenanya, tak ada satu pun makanan di Prancis yang dikonsumsi hanya untuk 'kesenangan' semata. Prinsip orang Prancis adalah makan dengan cukup dan tidak akan makan makanan yang mereka anggap tak penting. Jika hari ini
​mereka​ makan dessert agak berlebihan, dapat dipastikan mereka tidak memakan dessert tersebut untuk beberapa waktu ke depan.

(adr/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads