Agar Berat Badan Terkendali, Siasati dengan Cara Ini Saat Pesta (1)

Sajian Lezat untuk Natal

Agar Berat Badan Terkendali, Siasati dengan Cara Ini Saat Pesta (1)

Lusiana Mustinda - detikFood
Jumat, 25 Des 2015 10:02 WIB
Foto: Thinkstock
Jakarta - Hasil survei yang dilakukan oleh aplikasi perhitungan kalori di Inggris menunjukkan banyak orang yang konsumsi makanan saat Natal hingga 8.000 kalori. Tentu hal ini berdampak pada berat badan serta penyakit.

Sajian ayam utuh dengan tambahan saus serta aneka dessert yang manis membuat siapa saja tertarik mencicipnya. Akan tetapi, untuk beberapa orang mengonsumsi makanan sembarangan dapat menimbulkan beberapa penyakit.

1. Hindari garam



Makanan dengan rasa gurih tentu mengandung garam. Konsumsi terlalu banyak garam dapat tingkatkan tekanan darah. Saat jamuan Natal, sebaiknya jangan tambahkan garam meja dan cobalah tingkatkan rasa dengan lada, bubuk bawang putih, perasan air lemon atau rempah-rempah lainnya.

2. Kenali penyakit
Natal identik dengan makanan lezat. Seperti kue pie, cake hingga sajian kalkun atau ayam lezat. Semua makanan ini selalu ada saat perayaan Natal, sehingga Andalah yang harus mengontrol seberapa kuat kesehatan Anda. Misalnya saja bagi Anda yang menderita diabetes, sebaiknya hindari konsumsi minuman manis dan pilihlah aneka buah-buahan.

3. Kontrol porsi



Makan terlalu berlebihan dapat tingkatkan lemak dan ukuran tubuh. Banyaknya persediaan makanan membuat pikiran kita selalu akan menyantap makanan dengan cara berlebihan tapi ada baiknya Anda tetap mengendalikan porsi untuk mempertahankan berat badan sehat.

4. Konsumsi serat
Manusia dewasa membutuhkan sekitar 25-30 gr serat perhari. Dalam sehari, Anda bisa mengonsumsi sekitar 3-4 buah dan sayur. Bahan makanan ini dapat membantu Anda merasa kenyang lebih lama. Makan secara perlahan hingga mengunyah secara keseluruhan dapat membantu pencernaan lebih baik.

(msa/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads