Sedang Sakit? Agar Cepat Pulih Konsumsilah Sup Sayuran dan Yogurt

Sedang Sakit? Agar Cepat Pulih Konsumsilah Sup Sayuran dan Yogurt

Lucia Essy Heriana - detikFood
Rabu, 02 Des 2015 09:33 WIB
Foto: Thinkstock
Jakarta - Ketika Anda jatuh sakit, obat memang membantu meredakan sakit. Tetapi mengonsumsi makanan sehat seperti teh dan yogurt, dapat me​mbantu cepat sembuh.

Sakit membuat tubuh menjadi lemas dan aktivitas pun terganggu. Seperti yang dilansir dari Pop Sugar (1/12), Anda bisa mencoba asupan makanan bernutrisi​ ini untuk membuat tubuh sehat kembali.


1. Teh dengan rempah dan teh hijau



Foto: Thinkstock

Saat tubut tidak fit, pastikan kebutuhan cairan tubuh tercukupi. Semua minuman
​alami ​ jahe atu mint adalah pilihan yang tepat jika sedang sakit perut dan minuman elektrolit juga pilihan tepat saat diare.

Jus buah seperti jus jeruk, jus anggur, atau jus apel akan memberikan kalori dan nutrisi untuk membantu meredakan pusing karena tidak makan. Tetapi, jika hidung tersumbat, buatlah teh hangat dengan lemon atau cuka apel. Beberapa orang memilih teh hijau untuk meningkatkan​ sistem imun. Tambahkan sedikit madu, madu juga akan membantu meredakan tenggorokan yang gatal.

2. Makanan berprotein



Foto: Thinkstock

Mendapat asupan protein yang cukup adalah hal penting ketika sakit. K​arena protein dapat membuat tubuh lebih kuat. Ketika perut Anda tidak dapat mencerna makanan, ​konsumsilah​
makanan ​dengan ​protein yang mudah dicerna seperti telur atau yogurt tawar.

3. Jeruk​



Foto: Thinkstock

Walaupun vitamin C tidak dapat menyembuhkan penyakit, namun kulit putih yang ada pada jeruk, citrus, lemon, dan limau mengandung flavonoid, yang meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Konsumsilah lebih banyak beragam buah jeruk untuk asaupan flafonoid dan vitamin C agar tubuh cepat sehat.​

4. Sayuran hijau



Foto: Thinkstock

Glutathione yang terkandung dalam sayuran hijau adalah antioksidan yang kuat melawan infeksi. Glutathione terdapat pada blokoli, collard hijau, kale, kol, dan terdapat juga pada buah semangka.

5. Sup dan kaldu



Foto: Thinkstock

Kaldu bening seperti miso, ayam atau kaldu sayuran akan menjaga Anda tetap hidrasi dan mudah dicerna ketika Anda tidak bisa mengonsumsi banyak makanan. Ji​ka merasa lapar, sup yang berisi potongan sayur, gandum, dan beberapa makanan yang mengandung protein akan memberikan vitamin dan nutrisi kepada tubuh. Sup panas akan menghangatkan tubuh Anda dan membuka saluran sinus yang tersumbat.

6. Vitamin B6 dan B12



Foto: Thinkstock

Vitamin B6 dan B12 memiliki nutrisi yang dapat menyembuhkan. Konsumsi ikan, susu, sereal, kentang, dan bayam saat suhu tubuh rendah.

7. Yogurt



Foto: Thinkstock

Menurut studi di Jerman, prebiotik dalam yogurt dapat menyembuhkan flu. Yogurt mengandung bakteri seperti Lactobacillus casei atau Lactobacillus reuteri, kedua bakteri baik tersebut terkait dalam meningkatkan respon sistem imun. Yoghurt setidaknya dikonsumsi 10 gram protein per porsi.

(tan/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads