Meski terasa sangat kuno dan tradisional, namun ternyata pengobatan tradisional tidak kalah ampuh dengan obat-obatan modern. Nyatanya beberapa bahan pengobatan tradisional berikut ini terbukti ampuh dalam mengobati penyakit hingga saat ini.
1. Plum kering
Mengonsumsi plum kering sebanyak 10 biji setiap hari, khususnya pada wanita, terbukti dapat meningkatkan massa jenis kekuatan tulang belakang lebih tinggi dibanding wanita yang mengonsumsi apel kering.
Selain itu, plum kering juga dapat menjadi sumber energi untuk beraktivitas, mengobati diare, mengencangkan otot-otot kendur hingga menjadi body scrub yang efektif bagi kulit yang sensitif.
2. Sup Ayam
Selain rasanya yang nikmat, sup ayam juga dapat menjadi obat tradisional yang ampuh meringankan penyakit seperti flu, demam, meredakan sinusitis dan gangguan tenggorokan.
Sup ayam juga menjadi sajian menu makanan yang lengkap, karena dalam semangkuk sup ayam terdapat karbohidrat dari kentang, beragam sayuran yang menjadi sumber vitamin dan mineral, serta protein dari ayam.
3. Ragi
Ragi dikenal sabagai bahan yang digunakan untuk memfermentasi makanan seperti singkong dan ketan. Ragi mengandung protein, vitamin B kompleks dan serat pangan meski dalam kadar yang rendah.
Ragi jika ditambahkan dalam makanan dapat meningkatkan dan mengoptimalkan kandungan manfaat makanan tersebut. Senyawa chromium dalam ragi dapat membantu menyeimbangkan kadar gula dalam darah.
(adr/odi)

KIRIM RESEP
KIRIM PENGALAMAN