Agar Tubuh Fit dan ASI Lancar, Konsumsilah Kacang-kacangan dan Alpukat (2)

Agar Tubuh Fit dan ASI Lancar, Konsumsilah Kacang-kacangan dan Alpukat (2)

- detikFood
Selasa, 21 Okt 2014 15:09 WIB
Agar Tubuh Fit dan ASI Lancar, Konsumsilah Kacang-kacangan dan Alpukat (2)
Foto: Thinkstock
Jakarta - ASI merupakan salah satu makanan bernutrisi yang sangat dibutuhkan oleh bayi. ASI diberikan mulai dari usia 0 bulan sampai minimal 6 bulan. Selain mengandung zat gizi makro dan mikro, ASI juga kaya akan zat antibodi yang sangat baik untuk kesehatan si kecil.

Saat ibu sedang memberikan ASI eksklusif, sebaiknya kombinasikan protein, karbohidrat hingga sayuran setiap hari agar kebutuhan nutrisi ibu terpenuhi. ASI lancar dan tubuh tetap bugar.

5. Sayuran

Foto: Thinkstock
Sayuran seperti brokoli dan kembang kol mengandung vitamin dan mineral yang mampu mendetoksifikasi tubuh setiap hari. Ada beragam sayuran yang tersedia, semua jenis sayuran mengandung vitamin, mineral dan juga serat yang sangat baik untuk kesehatan dan dapat lancarkan ASI.

6. Vitamin

Foto: Thinkstock
Saat sedang hamil, tentu Anda selalu mengonsumsi vitamin secara rutin. Walaupun kehamilan sudah berakhir, Anda tetap harus mengonsumsi vitamin. Beragam vitamin banyak jenisnya, Anda dapat memlih yang alami seperti buah-buahan atau suplemen yang mengandung EPA/DHA yang keduanya sangat baik untuk pertumbuhan si kecil.

7. Porsi yang tepat

Foto: Thinkstock
Saat menyusui Anda tak perlu mengonsumsi makanan berlebihan. Dengan porsi yang pas, asalkan mengandung gizi yang seimbang Anda dapat menghasilkan ASI yang lancar dan juga bisa tetap memberikan asupan nutrisi yang bermanfaat untuk si kecil.

8. Hindari jenis ikan tertentu

Foto: Thinkstock
Ikan yang mengandung merkuri dapat mempengaruhi perkembangan neurologis bayi. Sebaiknya hindari dulu konsumsi makanan yang beresiko mengandung merkuri seperti ikan tuna. Jika ingin mengonsumsinya, sebaiknya konsumsi 2 minggu sekali dan batasi porsinya.

Akan tetapi Anda tetap boleh mengonsumsi ikan yang aman seperti salmon ataupun jenis ikan air tawar sepetri ikan mas, bandeng, nila ataupun gurame. Ikan mengandung protein, zat besi dan yodium yang baik untuk kesehatan ibu dan anak.
Halaman 2 dari 5
(lus/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads