Sering Makan di Restoran Bisa Sebabkan Obesitas

Sering Makan di Restoran Bisa Sebabkan Obesitas

- detikFood
Rabu, 20 Agu 2014 11:07 WIB
Sering Makan di Restoran Bisa Sebabkan Obesitas
Foto: Thinkstock
Jakarta - Memesan hidangan memang jauh lebih praktis dibanding harus memasak sendiri. Sayangnya langkah tersebut ternyata memicu masalah kesehatan lebih besar. Seperti kenaikan berat badan dan jangka panjang sebabkan obesitas.

Banyak penelitian menyatakan konsumsi makanan di restoran bisa memicu obesitas. Apa saja akibat lain pada kesehatan?

1. Mengonsumsi jumlah kalori lebih banyak

Foto: Thinkstock
Mengonsumsi makanan di restoran berdampak pada kelebihan rekomendasi asupan kalori setiap harinya, baik di restoran full-service ataupun restoran siap saji. Dalam studi dalam jurnal Public Health Nutrition partisipan cenderung menyantap 200 kalori lebih banyak dari rekomendasi asupan kalori. Total pria mengonsumsi 2.200 – 3.200 kalori dan wanita 1.800- 2.400.

2. Tidak memesan hidangan sehat

Foto: Thinkstock
Salad dan sup bening menjadi hidangan ringan kaya nutrisi yang bisa dipesan di restoran. Sayangnya, menu tersebut tak banyak dipilih saat bersantap di restoran. The NPD Group, firma penelitian pasar menyatakan hanya satu dari empat orang benar- benar mengonsumsi makanan sehat saat di restoran.

3. Masak di rumah lebih sehat

Foto: Thinkstock
Studi Public Health Nutrition tahun 2012 menunjukkan memasak hingga lima kali seminggu bisa memperpanjang umur 10 tahun. Studi yang dilaksanakan oleh tim peneliti Taiwan dan Australian melibatkan 1.888 partisipan menemukan 31 persen masyarakat berumur 65 tahun keatas yang banyak memasak di rumah hidup lebih lama.

4. Memicu obesitas

Foto: Thinkstock
Beberapa penelitian menampilkan hubungan antara konsumsi hidangan di restoran dengan risiko obesitas. Studi Lancet tahun 2004 menunjukkan orang dewasa yang sering makan di restoran cepat saji mempunyai angka berat badan lebih tinggi dan peningkatan resistensi insulin saat paruh baya.

5. Memasak di rumah ajarkan pola makan sehat

Foto: Thinkstock
Memasak hidangan makan malam di rumah adalah kesempatan untuk mengajarkan anak terlibat pada proses memasak. Hal ini bisa membantu anak menghargai pola makan sehat. Studi tahun 2012 dalam jurnal Public Health Nutrition menunjukkan bahwa anak yang membantu memasak dan menyiapkan makanan lebih cenderung suka buah dan sayuran.
Halaman 2 dari 6
(lus/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads