Bangkitkan Gairah Seks dengan Konsumsi Red Wine dan Sushi

Bangkitkan Gairah Seks dengan Konsumsi Red Wine dan Sushi

- detikFood
Jumat, 27 Des 2013 16:29 WIB
Bangkitkan Gairah Seks dengan Konsumsi Red Wine dan Sushi
Foto: Thinkstock
Jakarta -

1. Kopi

Foto: Thinkstock
Kabar baik bagi para penggemar kopi. Menurut studiΒ  Southwestern University, peminum kopi memiliki libido lebih tinggi dan lebih sering bercinta dibanding yang tak suka minum kopi. Tambahkan gula alami, karena gula melepas serotonin, neurotransmitter yang menimbulkan euforia secara singkat.

2. Sushi

Foto: Thinkstock
Pilih sushi berbahan ikan salmon dan makerel. Keduanya tinggi asam lemak omega 3 yang dibutuhkan untuk produksi hormon seks. Untuk meningkatkan jumlah sperma, konsumsi tuna sebagai sumber selenium yang baik.

Santaplah sushi bersama pelengkapnya, misalnya jahe yang berkhasiat mengencerkan darah sehingga membantu sirkulasi darah secara keseluruhan. Ngemil edamame juga membantu lubrikasi vagina karena kedelai Jepang ini mengandung fitoestrogen.

3. Red wine

Foto: Thinkstock
Jika Anda meminum alkohol, cobalah meneguk red wine sebelum bercinta. Selain menghangatkan tubuh, red wine punya khasiat lain yakni meningkatkan kadar estrogen. Minuman beralkohol ini juga mengandung resveratrol, antioksidan yang memperbaiki sirkulasi darah saat seks.

Jika bibir Anda rasa alkohol, tampaknya para pria lajang akan lebih tertarik mengecupnya. Setidaknya inilah hasil penelitian Smell & Taste Treatment and Research Foundation di Chicago, Amerika Serikat.

Bagaimanapun juga, jangan minum lebih dari segelas alkohol. Pasalnya, mabuk justru akan membunuh gairah bercinta Anda.

4. Jus delima

Foto: Thinkstock
Kalau tak meminum alkohol, Anda bisa mencoba jus delima. Peneliti dari University of California menemukan bahwa delima kaya polifenol, antioksidan yang mengalirkan darah ke pembuluh vena. Inilah komponen kunci dari seks yang luar biasa.

5. Oatmeal

Foto: Thinkstock
Sarapan oatmeal tak hanya baik untuk jantung. Jenis padi-padian utuh ini juga dapat meningkatkan testosteron yang mendorong gairah seks. Agar khasiatnya lebih terasa, tuangkan sedikit madu yang mengandung mineral boron untuk meningkatkan libido.

Akhiri sarapan Anda dengan segelas jus jeruk. Pasalnya, sebuah studi menemukan bahwa orang-orang yang mengonsumsi makanan tinggi vitamin C memiliki mood yang lebih baik dan lebih sering bercinta.
Halaman 2 dari 6
(fit/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads