Hati-hati Menu Vegan Juga Bisa Bikin Gendut

Hati-hati Menu Vegan Juga Bisa Bikin Gendut

- detikFood
Rabu, 02 Okt 2013 14:13 WIB
Hati-hati Menu Vegan Juga Bisa Bikin Gendut
Foto: Thinkstock
Jakarta -

1. Pasta dan roti

Foto: Thinkstock
Pasta dan roti sering kali dikonsumsi para pelaku vegan. Sayangnya dua jenis menu makanan ini sering dikonsumsi dalam jumlah banyak. Asupan karbohidrat yang berlebih ini bisa menumpuk di dalam tubuh dan memicu kenaikan berat badan.

2. Polong-polongan

Foto: Thinkstock
Polong-polongan juga umum dikonsumsi vegan. Buncis yang berwarna hijau ini bisa memicu kegemukan, karena mengandung gas dan mendorong Anda untuk makan lebih banyak. Tak heran jika nantinya berat badan jadi bertambah.

3. Ubi goreng

Foto: Thinkstock
Konsumsi ubi sangatlah dianjurkan karena kaya vitamin C, beta karoten dan serat. Namun tak jarang juga yang menyajikan ubi dengan digoreng. Meski aman sering dikonsumsi pada vegan namun ubi goreng ini bisa menimbun lemak dalam tubuh. Lebih baik jika ubi disajikan dengan direbus atau dikukus.

4. Kentang goreng

Foto: Thinkstock
Sama halnya dengan ubi goreng, kentang goreng juga banyak dipilih sebagai menu makanan para vegan. Namun jika terlalu banyak dikonsumsi, lemak dalam minyak akan mengendap di tubuh, karenanya berat badan bsia bertambah.

5. Jus buah

Foto: Thinkstock
Minuman sehat alternatif para vegan ini juga bisa bikin gendut, jika jusnya ditambahkan banyak gula. Pasalnya gula mengandung banyak kalori yang menjadi penyebab utama kenaikan berat badan dan obesitas. Jika ingin lebih sehat sebiaknya buat jus buah alami tanpa tambahan gula.
Halaman 2 dari 6
(dyh/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads