Karbohidrat Popcorn dan Kacang Bisa Bikin Tubuh Langsing

Karbohidrat Popcorn dan Kacang Bisa Bikin Tubuh Langsing

- detikFood
Rabu, 25 Sep 2013 14:22 WIB
Karbohidrat Popcorn dan Kacang Bisa Bikin Tubuh Langsing
Foto: Thinkstock
Jakarta -

1. Barley

Foto: Thinkstock
100 gram pearl barley mengandung 97 kalori, 22 gram karbohidrat, dan 3 gram serat. Tim peneliti dari Swedia menyatakan barley bisa meredam rasa lapar dengan meningkatkan kadar gula darah lebih pelan. Alternatif yang lebih sehat adalah whole hull-less barley yang dapat mencukupi 20-25 persen serat per hari.

2. Kacang Polong

Foto: Thinkstock
80 gram kacang polong rebus mengandung 67 kalori, 12,5 gram karbohidrat, dan 4,5 gram serat. Takaran tersebut sudah bisa mencukupi 12 persen rekomendasi asupan mineral zinc. Kandungan nutrisi ini bisa mencegah penyakit flu dan mengurangi lapar dengan meningkatkan kadar leptin. Hormon yang memberi sinyal pada otak bahwa perut sudah kenyang.

3. Kacang-kacangan

Foto: Thinkstock
Menurut studi dalam Journal of the American College of Nutrition penikmat kacang-kacangan mempunyai 22 persen risiko lebih rendah mengalami obesitas. Bahan makanan tersebut kaya akan protein, zat besi, dan serat. 130 gram black beans kaleng mengandung 109 kalori, 20 gram karbohidrat, dan 8 gram serat.

4. Air Popped Popcorn

Foto: Thinkstock
Saat menginginkan camilan asin, konsumsi popcorn yang dimasak sendiri jauh lebih sehat dari keripik kentang. Menurut studi di Nutrition Journal popcorn jauh lebih memuaskan keinginan ngemil dan menekan rasa lapar untuk pelaku diet. 24 gram air-popped popcorn mengandung 93 kalori, 19 karbohidrat, dan 3,5 gram serat.

5. Oatmeal

Foto: Thinkstock
Setengah serat dalam oatmeal adalah serat larut yang bisa mengurangi rasa lapar. Studi di jurnal Obesity menemukan penambahan serat larut dalam diet bisa mengurangi lemak dalam organ dalam yang bisa memicu masalah metabolisme, penyakit jantung, dan diabetes. 40 gram oatmeal kering mengandung 153 kalori, 27 gram karbohidrat, dan 4 gram serat.
Halaman 2 dari 6
(dni/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads