Bit, Si Ungu yang Bisa Lawan Sel Kanker dan Cegah Darah Tinggi

Bit, Si Ungu yang Bisa Lawan Sel Kanker dan Cegah Darah Tinggi

- detikFood
Senin, 11 Mar 2013 15:00 WIB
Bit, Si Ungu yang Bisa Lawan Sel Kanker dan Cegah Darah Tinggi
Foto: Thinkstock
Jakarta -

1. Turunkan tekanan darah tinggi

Foto: Thinkstock
Buah bit mempunyai kandungan nitrat lebih tinggi dari sayuran lainnya. Sebuah studi yang dilakukan Queen Mary’s University, London, Inggris menemukan konsumsi segelas jus bit 250 ml per hari bisa menurunkan tekanan darah secara drastis dalam waktu beberapa jam.

2. Kesehatan jantung

Foto: Thinkstock
Sebuah studi terbaru yang dilakukan oleh tim peneliti Baker Heart and Diabetes Institute di Melbourne, Australia menunjukkan jika buah bit dikonsumsi secara rutin, bisa membantu penurunan risiko penyakit jantung hingga 10 persen.

3. Meningkatkan stamina

Foto: Thinkstock
Kecuali menurunkan tekanan darah, kandungan nitrat juga bisa meningkatkan stamina. Sebuah penelitian yang dilakukan oleh University of Exeter pada tahun 2010, menemukan bahwa orang dewasa yang mengkonsumsi jus bit 500 ml sehari bisa berolahraga 16 persen lebih lama daripada orang yang diberikan minuman suplemen tanpa nitrat.

4. Memperkuat otak

Foto: Thinkstock
Penelitian yang dilakukan tahun 2011 oleh Wake Forest University di North Carolina, Amerika Serikat menemukan bahwa bit bisa memperlambat perkembangan dementia. Hal ini karena nitric oxide yang mampu meningkatkan peredaran darah ke otak. Kandungan tinggi asam folat dalam buah bit juga berperan untuk melawan penyakit Alzheimer.

5. Melawan kanker

Foto: Thinkstock
Betacyanin, pigmen yang memberikan buah bit warna merah keunguan yang khas adalah antioksidan kuat yang mempunyai kandungan anti kanker. Dalam studi oleh Howard University di Washington, Amerika Serikat kandungan initmemperlambat perkembangan tumor sebanyak 12,5 persen pada sel kanker payudara dan prostat.
Halaman 2 dari 6
(flo/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads