Aksi masak porsi besar selalu menarik perhatian, seperti yang dilakukan oleh artis dan YouTuber Indonesia ini ketika masak opor hingga rendang ratusan kilogram!
Beberapa tahun terakhir, masak dengan porsi besar tampak menjadi suatu kegiatan yang digemari. Hal ini terutama dilakukan oleh sejumlah artis atau influencer Indonesia.
Mereka membuat konten masak besar dengan menghabiskan puluhan sampai ratusan kilogram bahan makanan. Setelah dimasak, makanan tersebut lalu dibagikan ke banyak orang atau dinikmati bersama-sama.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Berikut 5 aksi artis dan YouTuber Indonesia ketika memasak dalam porsi besar:
1. Willie Salim masak 4.5 ton ikan hingga ratusan kilogram daging di Bengkulu
![]() |
Setelah kericuhan konten masak rendang di Palembang, Willie Salim melanjutkan konten masak besarnya.
Belum lama ini ia mengunjungi Bengkulu usai diundang langsung oleh Gubernur Bengkulu, Helmi Hasan.
Acara yang berlangsung di halaman Masjid Baitul Izzah di Jalan Padang Harapan, Kota Bengkulu itu dihadiri juga oleh ustaz Derry Sulaiman dan konten kreator, Vilmei.
Makanan yang dimasak cukup unik, berupa makanan khas ikan asam pade atau pedas. Kurang lebih 1,4 ton ikan diolah menjadi ikan asam pedas. Selain itu, ada ratusan kilogram daging sapi juga yang diolah Willie Salim.
Masakan ini ditargetkan untuk 100 ribu warga Bengkulu, termasuk 1.200 anak yatim dikerahkan.
Dua tim dikerahkan untuk acara tersebut. Panitia menyiapkan nampan berisi nasi, lauk, dan buah yang bisa dimakan oleh 5 warga. Lauk utamanya rendang sapi dan ikan yang sudah dimasak sebelumnya.
2. dr Richard Lee Masak 300 Rendang di Palembang
![]() |
dr Richard Lee masak porsi besar di Palembang usai nama kota tersebut viral karena konten Willie Salim sebelumnya.
Dalam rangka membuktikan ketertiban masyarakat Palembang, dokter kecantikan ini menunjukkan momen masak rendang sapi sebanyak 300 kilogram dan ayam kecap sebanyak 1 ton.
Masak besar yang dilakukan bersama Klinik Kecantikan Athena tersebut berlangsung di pelataran Benteng Kuto Besak.
Sebanyak 6 kuali berukuran sedang yang disiapkan. Terdiri dari 3 kuali untuk memasak rendang dan 3 kuali lagi untuk masak ayam kecap.
Hasil masakannya pun dibagikan ke lebih dari 4.000 masyarakat Palembang. Masyarakat di sana pun terlihat tertib antre bahkan Richard Lee ikut bantu menyendok makanan.
Aksi masak porsi besar lainnya dapat dilihat pada halaman selanjutnya!
3. Bobon Santoso Masa 150 kg opor ayam bareng Prabowo
![]() |
YouTuber Bobon Santoso juga terkenal dengan konten masak besarnya. Dalam suatu momen ia mengajak Prabowo untuk masak bersama di kawasan Cilincing, Jakarta Utara.
Bobon menyiapkan tiga kuali besar untuk masak menu 4 sehat 5 sempurna. Sebanyak150 kilogram ayam dimasak menjadi opor. Lalu menu itu dilengkapi dengan capcay, telur, dan susu.
Setelah matang, hidangan ini dikemas dalam kotak dan totalnya menghasilkan 5000 porsi makanan.
4. Bobon Santoso masak soto Madura di tengah Jaksel
![]() |
Dalam unggahan video terbaru (11/04/2025), Bobon Santoso kembali menunjukkan momen masak besar. Kali ini ia mampir ke sebuah perkampungan di tengah kota Jakarta Selatan untuk memasak soto Madura.
Untuk menu ini, Bobon Santoso telah menyiapkan 100 kilogram daging. Bumbu halus, tomat, dan bahan lainnya juga disiapkan. Adapun 80 kilogram nasi disiapkan sebagai pelengkap soto.
Meskipun di tengah momen tersebut tiba-tiba turun hujan, tetapi Bobon tetap melanjutkan konten masak besarnya ini. Setelah jadi, warga kampung tersebut pun dengan tertib antre sambil memegang payung dan membawa wadah masing-masing.
5. Willie dan Bobon Masak 100 kilogram kepiting di Kampung Pemulung
![]() |
Dua konten kreator yang suka masak porsi besar juga pernah bersatu untuk memasak 100 kilogram kepiting.
Satu mobil kotak dipenuhi dengan kepiting. Setelah sampai di kampung, kepiting itu dikeluarkan dari box lalu disajikan di atas meja yang sudah disiapkan.
Ibu-ibu warga Kampung Pemulung pun tampak membantu menyiapkan kepiting. Lalu, Willie dan Bobon mulai memasak dengan menyiapkan minyak, memasukkan bumbu, sampai 100 kilogram kepiting.
Kepiting berbumbu oranye merah itu lalu diaduk-aduk sampai matang. Butuh lima orang untuk mengaduk 100 kg kepiting ini.
Warga kampung juga menyiapkan wadah baskom hingga panci masing-masing untuk mendapat hidangan kepiting gratis ini.
Simak Video "Bobon Santoso Kapok Makan Keripik Terpedas di Dunia"
[Gambas:Video 20detik]
(aqr/adr)