5 Kuliner Enak yang Bisa Dicicipi saat Mudik ke Jambi

Kuliner Mudik

5 Kuliner Enak yang Bisa Dicicipi saat Mudik ke Jambi

Riska Fitria - detikFood
Minggu, 30 Mar 2025 17:00 WIB
Pondok Pindang Sarinade; ada sajian pindang hingga tempoyak udang
Foto: detikFood/Yenny Mustika Sari
Jakarta -

Mudik ke Jambi jangan lewatkan untuk mampir ke beberapa tempat makan ini. Mulai dari pempek hingga restoran seafood yang pernah didatangi Jokowi.

Jambi merupakan sebuah kota besar di Pulau Sumatera sekaligus merupakan ibu kota dari provinsi Jambi. Tahun ini, cukup banyak perantau di Jakarta yang mudik ke Jambi.

Puluhan rombongan bus pun mulai memadati jalanan di Jambi. Saat mudik, sempatkan juga untuk kulineran di beberapa tempat ini. Harganya terjangkau dan beberapa terkenal legendaris.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Bahkan salah satunya ada yang populer karena pernah didatangi tokoh terkenal seperti alm Bondan Winarno hingga Jokowi.

Berikut ini 5 tempat kuliner enak di Jambi:

1. Pempek Selamat

ADVERTISEMENT
Kuliner enak di JambiPempek Selamat Foto: Instagram @pempek.selamat

Pempek Selamat menjadi salah satu destinasi kuliner di Jambi yang sayang dilewatkan. Tempat ini legendaris, karena sudah berdiri sejak tahun 1974.

Pilihan pempeknya pun lengkap, mulai dari lenjer, kapal selam, kulit, hingga adaan. Harganya terjangkau, kisaran Rp 4.000 hingga Rp 25.000.

Teksturnya empuk dengan aroma ikan yang khas. Selain bisa dinikmati di tempat, pempek di sini juga sering dijadikan oleh-oleh.

Pempek Selamat
Jl. Soekarno-Hatta No.8, The Hok, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36126 Telepon (0741) 22222

2. Mie Pangsit Butkaw

Kuliner enak di JambiMie Pangsit Butkaw Foto: Instagram/Google Review

Mie Pangsit Butkaw terminal enak di Jambi, karenanya warung ini selalu cepat habis. Warungnya buka sejak pukul 06.00-11.00, biasanya ramai di jam sarapan.

Seporsi mie pangsit di sini dibanderol sekitar Ro 30.000. Untuk mienya menggunakan jenis mie keriting yang teksturnya kenyal. Disajikan dengan bawa putih goreng yang royal.

Rasanya gurih dan harum karena tambahan bawang putih gorengnya tersebut. Kemudian dilengkapi dengan lemak dan daging babi cincang, sawi, dan bakso.

Mie Pangsit Butkaw
Jl. Dr. Sam Ratulangi, Ps. Jambi, Kec. Ps. Jambi, Kota Jambi, Jambi 36123

Kuliner enak di Jambi ada di halaman selanjutnya.

3. Rumah Makan Aroma Cempaka

Kuliner enak di JambiRumah Makan Aroma Cempaka Foto: Instagram/Google Review

Jika ingin menikmati masakan khas Minang bisa mampir ke Rumah Makan Aroma Cempaka. Tempat makan ini terbilang luas dan sering jadi pilihan untuk rombongan keluarga:

Mulai dari rendang, ayam bakar, gulai kepala kakap bisa kamu nikmati di sini. Porsi lauknya juga cukup besar, sehingga bisa jadi lauk makan tengah untuk dimakan bersama.

Bumbunya yang royal dan medok membuat siapa saja ketagihan. Apalagi dimakan pakai nasi putih putih yang teksturnya terburai. Kalau ke sini jangan lewatkan menu udang panggangnya.

Rumah Makan Aroma Cempaka
Jl. H. Moh. Bafadhal No.6, Cemp. Putih, Kec. Jelutung, Kota Jambi, Jambi 36134
Jam buka 10.00-21.00
Telepon 074132944

4. Pindang Sarinande

Pondok Pindang Sarinade; ada sajian pindang hingga tempoyak udangPondok Pindang Sarinade; ada sajian pindang hingga tempoyak udang Foto: detikFood/Yenny Mustika Sari

Pindang Sarinande terkenal legendaris dan populer. Tempat makan ini sering diulas oleh program televisi, salah satunya program yang dibintangi oleh alm Bondan Winarno.

Kami bisa mencicipi menu pindang patin yang dibanderol seharga Rp 38.000. Ikan yang daging nya lembut berpadu dengan kuah yang pekat. Rasanya gurih dan asam segar.

Daging ikannya juga tidak bau amis dan tidak bau tanah. Namun, jika tidak ingin ikan, kamu bisa menikmati pindang sapi yang empuk.

Pindang Sarinande
Jl. Sultan Agung No.4, Beringin, Kec. Ps. Jambi, Kota Jambi, Jambi 36124
Jam buka: 16.00-22.00
Telepon 087793599851

5. Pondok Kelapo

Kuliner enak di JambiPondok Kelapo Foto: Instagram/Google Review

Pondok Kelapo berlokasi di kawasan Jelatung. Tempat makan ini populer karena pernah disambangi Jokowi. Bahkan Jokowi sampai pesan 10 jenis menu.

Untuk menunya, Pondok Kelapo ini menawarkan berbagai olahan seafood. Mulai dari kepiting saus Padang, ikan kuwe bakar, udang panggang, hingga kerang saus balado.

Salah satu yang unik ada menu udang panggang rica-rica yang pedas membakar. Biasanya pengunjung yang makan di sini pesan menu sebagai lauk makan tengah, sehingga bisa dinikmati bersama-sama.

Pondok Kelapo
Jl. Hayam Wuruk No.1, Jelutung, Kec. Jelutung, Kota Jambi, Jambi 36124
Jam buka 10.00-22.00
Telepon 08192551499

Halaman 2 dari 2
(raf/odi)

Hide Ads