Central Market di PIK 2 adalah pasar modern terlengkap yang hits. Di sana ada banyak tempat makan enak dari dimsum sampai sundubu jigae.
Di setiap sudut Pantai Indah Kapuk (PIK) pasti terintegrasi dengan pusat kuliner dan perbelanjaan yang modern. Di kawasan PIK 2 contohnya, ada Central Market, pusat perbelanjaan yang mengusung konsep arsitektur terbuka.
Bisa dibilang Central Market merupakan spot kulineran yang cukup baru di PIK 2. Karena baru diresmikan pada bulan November tahun lalu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tentunya ada banyak tempat makan yang bisa dicoba kalau berkunjung Central Market. Dari dimsum sampai hidangan khas Korea.
1. Halo Seoul
![]() |
Terletak di lantai 2 di Central Market. Restoran Halo Seoul menawarkan pilihan makanan khas Korea yang lengkap, dan masih autentik. Di sini lebih fokus ke makanan tradisionalnya.
Menu andalannya ada Jjang Myeon, mie hitam ala Korea ini dipadukan dengan topping seafood, daging ayam, hingga tang yu suk yang krispi gurih. Harganya dari Rp 99.000 per porsi.
Lalu ada juga menu mie kuah khas Korea seperti Jjampong. Kemudian menu nasi goreng Korea seperti Jjang Bab, yang diolah dengan saus Jjang yang gurih manis. Harganya per porsi Rp 79.000 saja.
2. Susuru
![]() |
Mau makan ramen ala Jepang? Di Central Market ada restoran Susuru, yang mengusung konsep ramen autentik dan cukup populer. Tampilan ramennya sekilas mirip dengan ramen lainnya, tapi rasa kaldunya lebih terasa.
Menu favorit di Susuru ada Tsukemen harganya Rp 132.000. Ramen disajikan dengan sup tonkotsu yang kental, dan rasanya gurih. Pilihan topping dagingnya ada ayam dan babi.
Kemudian ada Yuzu Ramen dengan pilihan daging ayam atau babi. Kuahnya segar, rasanya lebih ringan dari Tsukemen tapi tidak hambar. Menu pelengkap lainnya ada gyoza panggang, sosis ayam hingga kroket.
3. Kool Kreme
![]() |
Puas menyantap hidangan Korea dan ramen ala Jepang, waktunya cari yang manis segar. Di gerai gelato Kool Kreem, pengunjung bisa bersantai sambil menikmati pilihan gelato yang cukup komplet.
Varian rasa gelatonya ada Rum Raisin, Dragon Fruit, Mocha Nougat, Tripple Chocolate, Brown Butter Crunch, Rainbow Unicor dan masih banyak lagi.
Harganya pun masih terjangkau untuk kisaran gelato. Untuk harga ukuran small di angka Rp 55.000, bisa pilih dua varian rasa. Kalau mau coba tiga dan empat rasa bisa pilih ukuran medium (Rp 70.000) dan large (Rp 90.000).
4. Super Yumcha
![]() |
Restoran dimsum Super Yumcha yang gerainya ada Central Market PIK. Tempat makan ini mengusung konsep kafe dimsum gaya Hong Kong. Interiornya didominasi warna terang seperti biru, merah, dan hijau yang dipadukan secara kontras.
Restoran di lantai 2 Central Market PIK ini cocok jadi tujuan bersantap bersama teman maupun keluarga. Soal menu, puluhan jenis dimsum tersedia di sini. Di gerai PIK, beberapa menu makanan dan dimsum mengandung daging babi.
Menu dimsumnya ada Har Gow, Pai Kut Tausi, Lumpia Saus Tiram, Siu Mai, Lo Mai Gai hingga Wonton Cuka Pedas. Kisaran harga per porsi dimsum dari Rp 30.000 saja.
5. Six Ounces Coffee
Terakhir ada Six Ounces Coffee, yang berada di dalam Central Market. Kafe ini sudah memiliki beberapa cabang di Jakarta. Meski konsepnya kafe, tapi menu yang ditawarkan di sini cukup lengkap dan tak hanya kopi.
Di menu makanan pembuka ada aneka salad, lalu spesial untuk menu brunch bisa pesan Avocado Toast, Truffle Mushroom Benedict, hingga Six Ounces Breakfast yang terdiri dari telur, sosis, bacon, jamur tumis dan salad.
Tersedia juga menu Western dan Asia yang lengkap, kisaran harganya dari Rp 85.000. Sementara itu di menu kopi, ada Iced Honey Latte hingga Coffee Thick Shake seharga Rp 50.000.
Simak Video "Video Siswa soal MBG Beras Dibagikan Seminggu Sekali: Cuma Cukup 2 Hari"
[Gambas:Video 20detik]
(sob/odi)