2. Sorgum kaya Akan Nutrisi
![]() |
Tak kalah dari gandum, sorgum juga memiliki banyak nutrisi yang terkandung di dalamnya. Selain sebagai alternatif makanan pokok, sorgum juga bagus dikonsumsi bagi pelaku diet.
Dalam 100 gram sorgum mengandung protein 11 gram, karbohidrat 73 gram, lemak 3,3 gram, serat 1,2 gram, zat besi 4,4 milgram, fosfor 287 miligram dan kalium 249 mligram.
Selain itu, juga dilengkapi dengan vitamin. Mulai dari vitamin B1 berupa tiamin dan vitamin B2 berupa riboflavin.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
3. Manfaat Sorgum
![]() |
Dari banyaknya nutrisi yang terkandung dalam sorgum, tentu ada banyak manfaat yang didapat dari mengonsumsi sorgum. Dibandingkan nasi, manfaat sorgum diklaim jauh lebih unggul.
Kandungan gula pada sorgum rendah, sehingga cocok dikonsumsi bagi penderita diabetes. Kandungan polifenol di dalamnya berperan sebagai anti-inflamasi.
Sementara asam fenolat dan tanin berperan untuk mencegah sel kanker. Ada juga kandungan policosanol yang bisa menghambar sintesis kolesterol berlebih dalam tubuh.
Baca Juga: Kreatif! Sorgum Disulap Jadi Cookies-Egg Roll yang Bergizi dan Nikmat
Simak Video "Bikin Laper: Cita Rasa Mie Bangladesh Cibubur yang Bikin Ngiler"
[Gambas:Video 20detik]