Bikin Geleng Kepala! Aksi Polisi di India Makan Bareng hingga Rayakan Ultah Napi

Bikin Geleng Kepala! Aksi Polisi di India Makan Bareng hingga Rayakan Ultah Napi

Sonia Basoni - detikFood
Senin, 09 Mei 2022 18:00 WIB
Bikin Geleng Kepala! Aksi Polisi di India Makan Bareng hingga Rayakan Ultah Nasi
Foto: Site News
Jakarta -

Tugas utama polisi adalah menegakkan keadilan. Beberapa polisi di India ini justru viral, setelah mereka tertangkap tengah makan bareng napi dan buronan.

Banyak aksi polisi di India yang viral bahkan menarik sorotan netizen di berbagai negara. Dalam beberapa tahun terakhir, aksi polisi di sana tak hanya menyorot tentang mereka yang menumpas kejahatan dan menegakkan keadilan.

Beberapa polisi yang viral justru karena mereka tertangkap basah menjalin hubungan yang akrab dengan para narapidana, sampai buronan yang harusnya mereka tangkap dan mereka adili sesuai ketentuan hukum yang berlaku.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Seperti video viral yang menunjukkan seorang polisi tengah merayakan narapidana ulang tahun, dengan membawakannya kue hingga minuman bersoda. Kemudian ada juga polisi yang bukannya menangkap buronan kasus ganja, justru malah tampak akrab makan siang nasi biryani bersama di salah satu hotel mewah.

Berikut beberapa aksi polisi di India yang viral setelah mereka makan-makan dengan para napi dan buronan.

ADVERTISEMENT

Baca Juga: Tampilan Burger di McDonald's India Jadi Perdebatan Netizen Indonesia" selengkapnya


1. Suap-suapan Kue dengan Napi

Kejadian berawal dari seorang anggota polisi bernama Mahendra Nerlekar, ia merupakan salah satu inspektur yang bertugas di kepolisian Jogeshwari, India.

Dalam video yang viral di media sosial, tampak Mahendra tengah menyuapi kue ulang tahun ke seorang narapidana bernama Danis Sheikh. Danis menjadi tersangka dari kerusuhan hingga percobaan pembunuhan.

Meski video ini diambil beberapa minggu sebelum viral, tapi ketika viral video ini langsung menuai hujatan dan kritik dari netizen di India. Dalam video itu tak hanya sang polisi yang menyuapi kue, bahkan napi itu tampak akrab dan balik menyuapi kue ke Mahendara.

Kepolisian Mumbai akhirnya memutuskan untuk memindahkan Mahendra ke bagian polisi ruang jaga. Penurunan pangkat ini kembali membuat netizen heboh dan Mahendra tetap dihujani kritik.


2. Rayakan Pesta Ulang Tahun Mewah

Bikin Geleng Kepala! Aksi Polisi di India Makan Bareng hingga Rayakan Ultah NasiBikin Geleng Kepala! Aksi Polisi di India Makan Bareng hingga Rayakan Ultah Nasi Foto: Site News

Tampaknya perayaan ulang tahun merupakan hal yang penting di India, termasuk bagi para narapidana yang mendekam di dalam penjara. Seperti kasus yang sempat viral di tahun 2019 ini. Publik India sempat dibuat heboh, setelah video seorang narapidana kasus pembunhan bernama Pintu Tiwari, tengah merayakan pesta ulang tahun mewah di dalam penjara.

Pintu merayakan ulang tahunnya yang ke 30 tahun dengan kue, yang di bawa ke area penjara. Meski di video itu tidak tampak polisi ikut serta. Namun mereka merayakan ulang tahun di luar sel, yang pastinya sudah disetujui oleh polisi setempat.

Selain acara potong kue, Putu juga membawakan banyak makanan seperti nasi biryani dengan lauk kambing untuk teman-teman napi lainnya. Hal ini membuat publik geram, karena menuduh pihak kepolisian di sana memberikan akses istimewa untuk narapidana.


3. Makan Nasi Biryani Bareng Buronan

Bikin Geleng Kepala! Aksi Polisi di India Makan Bareng hingga Rayakan Ultah NasiBikin Geleng Kepala! Aksi Polisi di India Makan Bareng hingga Rayakan Ultah Nasi Foto: Site News

Bukannya mengawasi tersangka pelaku kejahatan, polisi yang satu ini justru tampak santai dan makan bareng tersangka penyelundupan ganja dengan menu nasi biryani. Walaupun polisi tersebut ditugaskan untuk menangkap tersangka, tapi ternyata foto mereka makan nasi biryani di hotel mewah sudah terlanjur tersebar.

Kejadian bermula ketika salah satu anggota kepolisian di Nagapattinam, Tamil Nadu, India. Mereka tengah menyelidiki kasus penyelundupan ganja dari Andhra Pradesh ke Sri Lanka menggunakan kapal nelayan.

Sampai muncul lah foto Inspektur Periyasamy, yang merupakan ketua dari regu spesial yang diberikan tugas untuk menangkap para tersangka penyelundupan ganja tersebut.

Foto yang tersebar bukan dirinya tengah menangkap para tersangka, melainkan tengah asyik makan nasi briyani bersama di salah satu hotel mewah. Foto viral ini langsung membuat banyak orang penasaran, mengapa anggota polisi justru makan nasi biryani dengan tersangka.

Karena aksinya makan nasi biryani bersama para tersangka, Inspektur Periyasamy langsung dipindahtugaskan. Kasus investigasinya ini juga ditunda untuk penyelidikan lebih lanjut.

4. Ajak Napi Makan Siang

Bikin Geleng Kepala! Aksi Polisi di India Makan Bareng hingga Rayakan Ultah NasiBikin Geleng Kepala! Aksi Polisi di India Makan Bareng hingga Rayakan Ultah Nasi Foto: Site News

Masih di India, tiga polisi bernama Pramod Jadhav, Sgar Bodhle dan Rahul Dhongde harus diberhentikan sementara waktu karena tertangkap melakukan hal yang tidak seharusnya. Ketiga polisi yang bekerja di lapas Nashik Central Prison ini, mengajak salah satu narapidana untuk makan siang.

Mereka mengajak narapidana ini makan siang, minum alkohol dan baru kembali penjara di malam hari. Padahal harusnya mereka mengantarkan narapidana ini yang baru akan masuk ke penjara. Ketika ditanya mengapa proses pengantara narapidana ini lama sekali, polisi itu menjawab bahwa mobil mereka mogok.

Padahal setelah investigasi lebih lanjut, terlihat bahwa ketiganya memang mengajak narapidana itu untuk makan-makan dan minum alkohol.

Baca Juga: Viral! Pedagang Kopi Susu di India Bergaya Nyentrik Dipadati Pembeli" selengkapnya

Halaman 2 dari 2


Simak Video "Video Ayam Goreng Widuran Pakai Minyak Babi, Walkot Solo Tutup Sementara Resto"
[Gambas:Video 20detik]
(sob/odi)

Hide Ads