Hemat Waktu! Ide Meal Prep Salad untuk Menu Sahur dan Buka Puasa

Hemat Waktu! Ide Meal Prep Salad untuk Menu Sahur dan Buka Puasa

Inkana Izatifiqa R Putri - detikFood
Rabu, 27 Apr 2022 13:08 WIB
Polytron
Foto: Polytron
Jakarta -

Bagi sebagian orang, aktivitas memasak dan menyiapkan menu sahur dan buka puasa cukup menguras waktu. Oleh karena itu, diperlukan manajemen waktu yang tepat supaya nggak kelabakan saat memasak menu sahur dan berbuka puasa.

Salah satu solusi yang bisa dicoba yaitu dengan melakukan meal preparation, atau yang kerap disebut meal prep. Pasalnya, menyiapkan bahan-bahan sebelum memasak dapat menghemat banyak waktu. Selain itu, Anda juga bisa membuat menu makan yang simpel dan mudah disiapkan seperti salad buah dan sayur.

Meski demikian, menyiapkan salad juga perlu meal preparation yang benar dan tepat agar tetap lezat dan fresh saat disantap. Bagi Anda yang masih bingung melakukan meal preparation salad, cobalah tips yang dilansir dari well and good berikut ini.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

1. Pisahkan Dressing

Agar membuat salad tetap fresh, hindari mencampur sayuran dengan saus dressing. Pasalnya, mencampur sayuran salad dengan dressing dapat memperpendek masa penyimpanan salad. Jadi, pastikan agar saus dan sayuran tetap terpisah sampai salad akan disajikan di dalam wadah kecil yang terpisah.

ADVERTISEMENT

2. Keringkan Sayuran Sebelum Disimpan

Sebelum mengonsumsi salad, pastikan untuk mencucinya terlebih dahulu hingga bersih. Hal ini guna menghilangkan bakteri, kotoran, dan kuman yang menempel pada sayuran. Namun, hindari membiarkan salad dalam keadaan basah, lalu menyimpannya di kulkas.

Menyimpan sayuran yang masih basah dapat membuat sayuran menjadi lembap. Bahkan, bintik-bintik lembap pada selada bisa menjadi tempat berkembang biaknya bakteri sehingga membuatnya sedih dan berlendir. Oleh karena itu, pastikan untuk mengeringkan bagian salad setelah mencucinya, baik dengan handuk atau kain bersih.

3. Simpan Sayuran dalam Wadah Tertutup

Mencuci sayuran dan buah, lalu mengeringkannya dapat membantu menyerap kelembapan sayur sehingga tak layu lebih cepat. Namun, ternyata cara ini tak cukup untuk menjaga kesegaran sayuran. Agar sayuran segar lebih lama, simpanlah sayuran di dalam wadah yang dapat ditutup rapat dengan handuk kertas.

Hal ini akan membantu mencegah sayuran mengalami pembusukan. Namun, perhatikan juga lama penyimpanan sayuran dan buah mana yang tahan lama dan yang tidak. Sebagian besar sayuran, seperti wortel, paprika, bawang, lobak, mentimun, dan tomat biasanya lebih tahan lama.

4. Hindari Menyimpan Salad dalam Plastik

Oksigen dapat menyebabkan sayuran menjadi lebih cepat busuk, terlebih jika disimpan di dalam plastik. Jadi, ada baiknya untuk menyimpan sayuran di dalam wadah yang terbuat dari kaca karena lebih baik untuk menjaga kelembapan. Usahakan juga menyimpan sayuran atau buah dalam bentuk utuh.

Selain memperhatikan cara-cara di atas, Anda juga perlu memastikan kulkas di rumah memadai untuk menyimpan bahan-bahan dalam waktu lama. Sebab, seluruh bahan perlu dipastikan tersimpan dengan baik dan benar agar tetap awet dan segar saat akan disantap.

Bicara soal kulkas, Anda bisa menggunakan Kulkas Belleza Varia dari Polytron dengan teknologi Vacuum Compartment yang dapat menyedot kadar oksigen dalam ruangan sehingga dapat membantu menghambat pertumbuhan bakteri dan jamur pada bahan makanan, agar tetap segar hingga 21 hari.

Menariknya lagi, Kulkas Belleza Varia dari Polytron ini juga memiliki fitur Deodorizer yang dapat dicuci dan dipakai kembali sehingga bebas dari bau tidak sedap. Ada pula teknologi sistem pendinginan yang merata tersebar ke seluruh bagian permukaan dalam kulkas, bahkan hingga ke rak minuman.

Tak sampai di situ, Kulkas Belleza Varia dari Polytron dilengkapi tempered glass rack yang 20x lebih kuat dari rak plastik biasa dengan ukuran lebih lebar hingga 60 cm sehingga Anda tak perlu repot menyimpan beragam stok makanan hingga Lebaran nanti.

Kulkas Belleza Varia dari Polytron ini juga memiliki inverter yang membuatnya hemat listrik hingga 30%. Dari segi desain, Kulkas Belleza Varia dari Polytron pun punya desain elegan dengan tampilan bunga yang bisa mempercantik interior dapur.

(akn/ega)

Hide Ads