Punya keahlian make up tingkat tinggi. Pengguna TikTok asal Malaysia ini, berhasil ubah wajahnya jadi piring isi ketupat dan opor ayam.
Masih dalam suasana Lebaran, hidangan ketupat dan opor ayam yang gurih ternyata masih jadi inspirasi konten unik di TikTok. Salah satunya konten make up yang berbeda dari lainnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca Juga: Make Up Kondangan Hemat, Pakai Bedak Agar hingga Lipstik Pewarna Makanan
Baru-baru ini pengguna TikTok @faaraiska (25/05), bagikan tutorial membuat make up dengan tema ketupat dan opor ayam di wajah. Bukan hanya melukis wajahnya, Fara berhasil membuat make upnya tampak asli dengan detail yang keren.
![]() |
Keahlian Fara membuat ketupat dan opor di wajahnya tak lepas dari hobinya belajar make up. Padahal Fara bukan make up artis (MUA), ia belajar make up secara otodidak di rumahnya.
Inspirasi make up ketupat dan opor ini datang karena ia tidak bisa merayakan Lebaran di kampung halaman. Ia sedih tidak bisa mencicipi makanan opor dan ketupat kesukaannya. Hasilnya ia mengobati rasa rindunya dengan merias wajahnya menjadi hidangan favoritnya.
Awalnya ia menempelkan kertas putih berbentuk bulat, yang dijadikan sebagai motif piring di wajahnya. Kemudian seluruh permukaan wajahnya ia berikan face-painting berwarna kuning oranye, yang mirip seperti kuah opor ayam.
![]() |
Tak berhenti hingga di sana, ia juga membuat beberapa hiasan seperti telur rebus, potongan ketupat, udang, cabe, sampai buncis dan memolesnya dengan hati-hati.
Hasilnya wajah Fara langsung bertransformasi menjadi sepiring ketupat dan opor ayam yang bikin netizen lapar. Tentu saja video ini berhasil mengundang tawa dan pujian dari netizen.
"Hasil make upnya bagus sekali, saya sampai tidak sadar bahwa itu wajah kamu," puji netizen.
![]() |
"Kamu cocok membintangi film horor spesial Lebaran, ketupat dan oporku bernyawa," canda netizen.
"Gue kira dia gambar di kertas, taunya di mukanya." tulis salah satu netizen dari Indonesia.
Tak hanya mengubah wajahnya menjadi sepiring opor dan ketupat. Fara juga sukses membuat wajahnya menjadi potongan pizza, sampai kue rainbow cake yang mirip dengan aslinya. Keren!
Baca Juga: Jago Make-up, Wanita Ini Ubah Wajahnya Jadi Makanan Keren
(sob/odi)