YouTuber Tanboy Kun dikenal dengan konten makan banyak (mukbang) dan pedas. Kali ini, ia akan mencoba cola ghost pepper untuk buka puasa.
YouTuber Tanboy Kun dikenal dengan konten makan makanan dalam porsi yang banyak atau makanan dengan rasa pedas tak terkira. Mulai dari nasi padang sebanyak empat bungkus hingga makan mie cup super pedas.
Video makan Tanboy Kun sudah sangat tersohor karena mukbangnya tak jarang nyeleneh. Seperti tak mengenal kenyang dan rasa pedas ia lancar saja untuk menghabiskan semua makanan yang disiapkan untuk konten YouTubenya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kali ini, Tanboy Kun melakukan sesuatu yang berbeda. Jika biasanya buka puasa lebih segar jika minum minuman yang dingin dan manis, Tanboy Kun akan minum minuman yang sangat pedas!
![]() |
Melalui unggahan video pada akun YouTube@Tanboy Kun (6/5), Tanboy Kun akan mencoba Cola Ghost Pepper. Minum bersoda ini dikatakan memiliki level kepedasan hingga 1 juta SHU.
"Aku tertarik dengan makanan atau minuman yang pedas, yang sekiranya masih tertahan untuk dicoba," kata Tanboy Kun.
Tanboy Kun sebelumnya sama sekali belum pernah mencoba minuman bersoda dengan rasa pedas. Awalnya, Tanboy Kun mengatakan tidak ada perbedaan yang signifikan dengan minuman soda biasa. Perbedaannya baru terasa ketika menghirup aromanya dalam-dalam.
Baca juga: Tanboy Kun Nekat Sarapan Mie Pedas Level 6 Juta, Ini Reaksinya
Tanboy Kun menuangkan sekaleng soda pedas ke dalam gelas. Warnanya pun tidak ada perbedaan dengan minuman bersoda seperti yang banyak ditemukan.
"Wow. Nah, di seruputan pertama rasanya masih seperti soda biasa. Setelahnya baru berasa seperti cabai," kata Tanboy Kun.
Gas yang dihasilkan dari minuman soda tersebut juga cukup menusuk di hidung. Setelah beberapa kali tegukan, Tanboy Kun mulai merasakan panas di tenggorokannya.
"Ini sengaja dibuat dingin ya. Karena cola kalau dingin lebih sakit di tenggorokan, jadi sengaja biar seperti cola biasa," kata Tanboy Kun.
Tanboy Kun bahkan tak tanggung-tanggung meneguk habis segelas soda tersebut. Tanpa henti ia benar-benar meminum habis semuanya tanpa sisa. Anehnya, tidak ada ekspresi atau tanda-tanda kepedasan yang dirasakannya.
![]() |
Kemudian, ia menantang dirinya lebih jauh lagi. Tanboy Kun akan meminum sebagian sisa soda yang masih ada di kaleng dan menahan soda tersebut di mulutnya selama 5 menit.
Pada 3 menit awal, ia tak merasakan efek apapun. Tanboy Kun masih terlihat santai dan tidak menunjukkan adanya efek kepedasan sama sekali.
Setelah waktu tersisa 2 menit, Tanboy Kun mulai merasa kepedasan. Matanya mulai memerah dan soda yang ada di dalam mulutnya mulai bocor menetes keluar.
Ketika waktu sudah habis, Tanboy merasa benar-benar lega karena akhirnya bisa menelan soda tersebut. Ia menunjukkan matanya yang memerah dan keluar air mata serta lidahnya yang menjadi merah dengan sisa warna soda yang menempel.
"Wah. Sakit guys! Ini bisa dilihat air matanya nggak bohong. Ternyata menahan minuman 5 menit di mulut susah. Mulut rasanya kayak kembung gitu dan lidahnya sakit," kata Tanboy Kun.
Tanboy Kun juga membandingkan sensasi pedas dari soda dengan pedas dari keripik kentang super pedas yang pernah dicoba. Minuman yang pedas ternyata jauh lebih menyakitkan daripada makanan pedas.
Baca juga: Gokil! Tanboy Kun Sarapan 4 Bungkus Nasi Padang hingga 10 Bungkus Nasi Uduk
(dfl/adr)