Kue ulang tahun dibuat istimewa karena akan menjadi bagian penting dalam momen bahagia. Di dunia ini pernah muncul kue ulang tahun termahal yang harganya mencapai Rp 1 triliun!
Makanan dengan harga fantastis banyak ditemukan di berbagai belahan dunia. Mulai dari steak, es krim hingga kue termewah di dunia.
Tradisi menyajikan kue mewah pada perayaan spesial ini bahkan dilakukan sejak pernikahan mendiang Putri Diana dengan Pangeran Charles. Saat itu mereka memesan kue bernilai sekitar Rp 571 Juta. Lebih mahal lagi, kue pernikahan Gucci Mane dan Keyshia Ka'oir yang harganya fantastis, mencapai lebih dari Rp 1 miliar.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tetapi, seorang ayah asal Uni Emirat Arab menggegerkan dunia dengan kue ulang tahun termahal yang ia pesan untuk acara ulang tahun dan pernikahan putrinya. Bahkan, kue tersebut melampaui rekor harga kue termahal di dunia.
Dilansir melalui Mashed (27/2), biaya yang dikeluarkan ayah tersebut mencapai USD 75 juta atau sekitar Rp 1 triliun! Nilai ini melampaui rekor harga kue termahal sebelumnya yaitu USD 50 juta atau sekitar Rp 714 miliar.
![]() |
Baca Juga: Dikirimi Kue Mahal, Wanita Ini Malah Marahi Sang Kekasih
Kue seharga Rp 1 triliun itu dilengkapi dengan dekorasi paling mewah dan memiliki tingkat kesulitan yang sangat tinggi saat dibuat. Pembuatnya butuh waktu selama lebih dari 1.100 jam untuk membuat kue yang megah itu.
Kue ini juga dibuat dengan bahan-bahan premium yang bukan hanya mempercantik, melainkan juga menambah kelezatan kue. "Dibuat dengan kacang vanilla Madagascar, krim mascarpone, strawberry conserve, cokelat Belgia 3 lapis, cokelat ganache serta krim truffle," kata pembuatnya, Debbie Wingham.
Bentuk kue ulang tahun termahal di dunia itu layaknya panggung fashion show. Terlihat ada figur orang-orang yang sedang berjalan dengan mengenakan busana couture dan aksesoris. Total berat kue tersebut 1000 pon atau sekitar 453 kilogram.
Tampilan kue tersebut juga semakin mewah karena menggunakan lapisan fondant yang beratnya mencapai 113 kilogram. Selain fondant dan bahan premium, kue tersebut juga dilengkapi 4.000 berlian.
![]() |
Berlian dengan 4 warna yang berbeda ditambahkan sebagai aksesoris kue ini. Warnanya ada merah muda, kuning, putih dan hitam. Serta beberapa berlian kecil yang ikut digunakan untuk menghias kue.
Menurut keterangan yang didapatkan, berlian merah muda tersebut merupakan berlian 5,2 karat, berlian kuning 6,4 karat, serta berlian putih 5 karat. Harga untuk berlian sebagai penghias kue ini sendiri saja sudah menghabiskan hingga lebih dari Rp 642 Miliar.
Selain itu, berlian lainnya terdiri dari 400 berlian 1 karat, 73 berlian putih senilai 3 karat serta beberapa berlian hitam senilai 3 karat. Berlian sebanyak ini benar-benar digunakan untuk melapisi seluruh permukaan kue tersebut. Pantas saja harganya mencapai Rp 1 triliun!
Baca Juga: Mewah! Cake Isi Cokelat Ruby dan Emas Ini Seharga Motor
(yms/adr)