5 Food Court di Jakarta Utara yang Asyik Buat Kulineran

Surga Kuliner Jakarta Utara

5 Food Court di Jakarta Utara yang Asyik Buat Kulineran

Yenny Mustika Sari - detikFood
Selasa, 08 Des 2020 12:00 WIB
5 Food Court di Jakarta Utara
Foto: Instagram @foodmarketjkt
Jakarta -

Jakarta Utara jadi destinasi menarik untuk kulineran. Ada 5 food court di Jakarta Utara yang layak kamu kunjungi. Jenis makanan yang ditawarkan pun beragam.

Kalau suka kulineran, food court bisa jadi pilihan menarik. Pasalnya di area food court banyak berjejer tempat makan yang menawarkan hidangan enak.

Seperti 5 food court yang ada di Jakarta Utara ini. Tersebar di kawasan Kelapa Gading, Sunter, dan PIK. Bahkan ada food court yang konsepnya Pecinan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hidangan yang ditawarkan sangatlah beragam. Mulai dari seafood, bakso, hingga Chinese food yang non halal.

Berikut 5 food court di Jakarta Utara:

1. Food Plaza PIK

ADVERTISEMENT
5 Food Court di Jakarta Utara5 Food Court di Jakarta Utara Foto: Instagram @foodplazapik

Pencinta kuliner pasti sudah tak asing lagi dengan food court ini. Food Plaza PIK ini berada di Jalan Pantai Indah Kapuk No. 25, Kamal Muara, Penjaringan, Jakarta Utara.

Area food court ini terbilang luas dengan beragam pilihan makanan. Food court ini juga buka sampai malam hari, jadi cocok kamu kunjungi untuk kulineran malam.

Kalau suka seafood, Arwana Fresh Seafood dengan beragam pilihan sajian laut segar bisa disambangi. Ada juga La Xiang yang menawarkan olahan makanan pedas. Mala tang di sana punya rasa pedas yang nampol.

Baca Juga: 5 Kuliner Kaki Lima Ini Jadi Tempat Pacaran Hits Anak Jaksel

2. Food Market Sunter

5 Food Court di Jakarta Utara5 Food Court di Jakarta Utara Foto: Instagram @foodmarketjkt

Food Market Sunter juga bisa kamu kunjungi untuk kulineran di Jakarta Utara. Food court ini juga punya area yang cukup luas. Lokasinya ada di Jalan Danau Sunter Utara No. 1, Sunter Agung, Jakarta Utara.

Konsep Food Market Sunter cukup kekinian dengan bagian depannya menghadirkan suasana Broadway Theatre di New York. Saat kamu masuk ke dalam, ada deretan stall makanan dengan tempat duduk pada bagian tengahnya.

Kalau cuma pengin ngemil, Choipan Siam 91 bisa jadi pilihan. Ada juga roti panggang dari Cemilan Cepuluh Rasa dengan harga terjangkau. Ingin makanan yang mengenyangkan? Nasi dengan lauk khas Thai food Niyom Express bisa jadi andalan.

3. Gading Food City

5 Food Court di Jakarta Utara5 Food Court di Jakarta Utara Foto: Instagram @mkglapiazza

Kelapa Gading jadi salah satu kawasan surga kuliner di Jakarta Utara. Di sini ini ada food court yang cukup luas bernama Gading Food City. Banyak pencinta kuliner yang mampir ke sini untuk mencicipi beragam kulinernya.

Gading Food City dibangun di atas lahan seluas 3 hektar. Makanan yang ditawarkan juga sangat beragam, ada makanan lokal, Western food, hingga Chinese food. Lokasinya ada di Jalan Boulevard, Komplek Kelapa Gading Permai Blok M, Mall Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Kalau suka bakso, bisa makan puas di Bakso Growbucks. Mau BBQ-an seru, bisa kunjungi gerai Manse Korean Grill. Lalu, untuk kuliner nonhalal kamu bisa cicipi sate babi dari Satai Malam 36.

4. TOP Food Court

5 Food Court di Jakarta Utara5 Food Court di Jakarta Utara Foto: Instagram @kulinergajiumr

TOP Food Court juga layak kamu kunjungi saat kulineran di Jakarta Utara. Lokasinya ada di Jalan Agung Tengah 4 No. 1, Sunter Agung, Jakarta Utara. Food court ini cukup sederhana, tapi pilihan makanan yang ditawarkan cukup beragam.

TOP Food Court buka sejak pukul 11.00 WIB hingga 23.00 WIB. Jadi, bisa kamu kunjungi untuk makan siang dan kulineran malam. Untuk makan siang, Masakan Pontianak Acin mungkin bisa jadi andalan.

Mitty's Kitchen juga bisa jadi pilihan makan siang enak. Ada menu nasi bakar cumi hitam yang rasanya terkenal enak. Mau yang segar, Asinan Mak Gaul layak dicicipi!

5. Pantjoran PIK

5 Food Court di Jakarta Utara5 Food Court di Jakarta Utara Foto: Instagram @cewekdoyanmakan

Pantjoran PIK adalah kawasan food court baru di Pantai Indah Kapuk. Bekalangan ini Pantjoran PIK sering dikunjungi oleh pencinta kuliner. Konsep tempat yang unik juga jadi daya tariknya.

Kawasan ini memiliki nuansa China yang kental. Bisa dikatakan kalau Pantjoran PIK jadi kawasan Pecinan baru di Jakarta. Makanan yang ditawarkan di sini juga kebanyakan Chinese food.

Salah satu yang populer adalah Wongfukie, tempat makan Chinese food yang legendaris. Untuk kulineran non halal, ada sate babi dari Ajung Pork Ribs. Mau yang segar, Es Pluit Acen dengan aneka pilihan isi yang kesegarannya tak ada dua.

Baca Juga: 5 Kawasan Kuliner Malam Kaki Lima yang Terkenal di Tangerang

Halaman 2 dari 3


Simak Video "Pesona Lezat Food Court Bernuansa Pecinan Jakarta"
[Gambas:Video 20detik]
(yms/adr)

Hide Ads