Wonho eks Monsta X membuat channel YouTube pribadi. Di dalamnya terdapat banyak konten mukbang yang bikin ngiler. Yuk, intip keseruannya!
Wonho merupakan penyanyi asal Korea Selatan yang pernah bergabung dengan grup Monsta X. Ia hengkang dari grup setelah terjerat kasus narkoba. Tapi, ia telah terbukti tidak menggunakan obat terlarang itu.
Kini Wonho sibuk dengan karir solonya. September lalu, Wonho baru saja merilis lagu debut solonya yang bertajuk 'EP Love Synonym Pt.1: Right For Me'.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selain sibuk berkarir di dunia musik, Wonho juga baru satu bulan ini membuka channel YouTube pribadi yang ia beri nama 'Ohhoho'. Wonho menyusul beberapa idol Korea Selatan yang sudah memiliki channel pribadinya, seperti Bomi Apink, Yunhyeong iKON, Lee Hyeri, dan lainnya.
Dalam channel YouTube miliknya, Wonho membagikan aktivitas hariannya. Seperti berolahraga, hingga mukbang.
Ada cukup banyak momen mukbang yang diabadikan oleh Wonho. Mulai dari makan daging sapi Korea yang terkenal mahal hingga es krim yang manis segar.
Berikut 5 momen mukbang Wonho eks 'Monsta X' yang bikin ngiler:
1. Mukbang Mille Feuille Nabe
![]() |
Mille Feuille Nabe jadi makanan pertama yang menjadi konten mukbang Wonho. Hidangannya berupa hot pot khas Jepang yang memiliki tampilan cantik. Karena dibuat berlapis-lapis, terdiri dari sawi putih dan daun perilla yang dilapisi daging sapi.
Tak hanya melakukan mukbang saja, Wonho juga menyiapkan sendiri Mille Feuille Nabe yang akan disantap olehnya. Sebelumnya Wonho sudah membeli Mille Feuille Nabe meal kit. Jadi, ia lebih mudah membuatnya.
Ia mengikuti instruksi yang diberikan meal kit tersebut. Mille Feuille Nabe itu langsung dimasak olehnya. Wonho menunggu beberapa saat sampai Mille Feuille Nabe yang ia massk matang.
Masih dalam kondisi panas, Wonho langsung menyuapkan Mille Feuille Nabe ke dalam mulutnya. Ia sangat menikmatinya karena enak.
Baca Juga: Wonho dan Chanwoo IKON Bikin Konten YouTube Masak dan Mukbang
2. Mukbang Daging Sapi Korea
![]() |
Daging sapi dibedakan berdasarkan kualitasnya. Yang paling populer dan mahal bernama Hanwoo Beef. Biasanya orang Korea membeli daging ini sebagai hadiah atau untuk perayaan.
Hanwoo Beef ini ternyata juga jadi favorit Wonho. "Hari ini aku akan mukbang. Jadi, aku telah menyiapkan beberapa potong daging. Daging ini salah satu favoritku," ujar Wonho.
Wonho juga langsung memanggangnya sendiri di atas wajan anti lengket berukuran besar. Saat memenggang dagingnya, Wonho menyemprotkan truffle oil. Supaya daging yang dimakannya ini terasa nikmat.
Ia mulai mukbang Hanwoo beef ini satu per satu sambil terus masak. Wonho pun terlihat lahap sekali menikmati daging panggangnya. Sesekali ia menyantapnya dengan kimchi daun bawang.
3. Mukbang Ayam Goreng Korea
![]() |
Ayam goreng Korea juga tak kalah populer dari hidangan lainnya. Berupa ayam berbalut tepung renyah dan bumbu gurih. Ada varian original hingga beraneka rasa bumbu.
Wonho memilih ayam goreng dengan lumuran saus jjajang dan saus asam manis. Wonho tak lupa juga memesan bola-bola keju, cokelat, dan ubi manis. Ayam goreng dengan saus jjajang jadi pilihan pertama Wonho.
Lalu ayam goreng saus asam manis juga dicicipinya. Terakhir ada ayam goreng original. Gigitan pertama, mata Wonho langsung membesar. Menandakan kalau rasa ayam goreng original itu sangat nikmat.
4. Mukbang Halloween Cake
![]() |
Pada 31 Oktober 2020 lalu Wonho ikut merayakan keseruan Halloween. Ia pun menyewa kostum pemain rugby untuk digunakan olehnya. Namun bukannya terlihat keren, Wonho nampak lucu.
Sambil memakai kostum pemain rugby, Wonho pun membuat konten mukbang. Kali ini mukbangnya bertemakan Halloween. Makanan yang akan disantapnya adalah Halloween Cake buatannya sendiri.
Berupa cake berlapis krim berwarna hitam. Terakhir Wonho menghiasnya dengan kepingan cokelat berbentuk hantu. Setelah itu Wonho langsung melahapnya.
5. Mukbang Es Krim
![]() |
Wonho kembali membuat konten mukbang beberapa hari lalu. Kali ini ia memilih mukbang es krim. Es krim yang akan disantapnya terbuat dari yoghurt. Rasanya asam dan menyegarkan.
Es krim tersebut memakai aneka topping. Ada sereal fruit loops, biskuit Oreo, hingga cheese cake. Setelah mengenalkannya, Wonho langsung menyantap es krim itu dalam suapan besar.
Wonho nampak menikmatinya sambil menggoyang-goyangkan badannya, "Enak banget!" ungkapnya. Oreo adalah topping es krim favoritnya.
Baca Juga: 5 Mukbang Seru ala Bomi Apink, Cicip Paqui hingga Mie Goreng Indonesia