Daftar Nama Lain Odading di Indonesia, Bolang-baling hingga Kue Bohong

ADVERTISEMENT

Daftar Nama Lain Odading di Indonesia, Bolang-baling hingga Kue Bohong

Andi Annisa Dwi Rahmawati - detikFood
Jumat, 18 Sep 2020 13:00 WIB
Roti odading
Foto: Instagram
Jakarta -

Odading jadi perbincangan hangat belakangan ini. Roti goreng khas Bandung ini ternyata punya banyak nama lain di daerah Indonesia. Apa saja ya?

Odading adalah jajanan populer di kota kembang. Berupa roti goreng yang teksturnya empuk dengan rasa manis. Odading dibuat dari tepung terigu, gula, ragi, dan telur sebagai bahan utamanya.

Odading jadi viral karena seorang pria bernama Ade Londok mempromosikan Odading Mang Sholeh dengan nada 'ngegas'. Meski intonasinya seperti orang marah, namun padanan kata lucu dan nyeleneh yang digunakannya membuat banyak orang justru jadi tertarik.

Odading Mang Sholeh yang ViralFoto: dok. detikFood / Siti Fatimah

Hal ini juga berimbas pada penjualan odading Mang Sholeh yang lokasinya dekat Pasar Kosambi. Kini penjual kaki lima ini kerap diantre pembeli. Antreannya bahkan sampai mengular! Semua orang penasaran dengan kreasi odading viral ini.

Baca Juga: Viral Odading Mang Oleh, Warga Rela Antre Berjam-jam di Bandung

Menilik asal-usulnya, odading ternyata tidak hanya ada di Bandung, tetapi juga di banyak daerah lain di Indonesia. Ivan Lanin, 'dokter' bahasa yang aktif di Twitter mengungkap daftar nama lain odading di banyak kota.

"Variasi nama:
- Bolang-baling (Semarang)
- Galundeng (Yogya)
- Gembukan (Solo)
- Golang-galing (Banyumas)
- Gondang-gandung (Magelang)
- Kue bantal (Jakarta)
- Kue bohong (Medan)
- Kue untuk-untuk (Banjarmasin)
- Odading (Bandung)
- Roti goreng (Malang)
Apa namanya di tempatmu?"

Odading Mang Sholeh yang ViralFoto: dok. detikFood / Siti Fatimah

Terbaru, ia kembali menambah daftar nama odading. Diantaranya seperti berikut:

- Bakhomri (Arab)
- Beignet (Prancis)
- Brot goreng (Manado)
- Godho roti (Sidoarjo)
- Mandel (Gresik)
- Montor (Blitar)
- Oliebollen (Belanda)
- Roten (Tegal)

Cuitan Ivan Lanin ini mendapat banyak perhatian netizen hingga disukai dan dibagikan ulang oleh ribuan netizen. Pun lapak komentarnya dipenuhi tanggapan netizen.

Banyak yang baru tahu dengan banyaknya nama lain odading ini. Ada juga yang bingung membedakan penyebutan bolang-baling dan galundeng. Misalnya, @krisna_byu yang menyebut odading sebagai bolang-baling. Ia memahami kalau galundeng bukanlah odading, tapi roti goreng lain.

"Aku sebagai orang Banyumas kadang bingung sama bentuknya bolang-baling, ada juga disini menyebutnya galundeng. Bentuknya ada yang persegi kecil, persegi panjang, kotak besar," sahut @Gondill_.

Roti odadingFoto: Instagram

Ditelusuri detikFood, bolang-baling memang serupa dengan odading. Hanya saja permukaannya kadang ditambahkan lebih banyak wijen putih. Kue ini dideskripiskan Wikipedia memiliki kulit luar yang agak renyah dan berwarna cokelat muda.

Sementara galundeng disebut sebagai bolang-baling versi Banyumas. Tampilannya serupa, meski ada juga yang membuatnya mirip onde-onde dengan sisian merekah.

Netizen @zulfikarrifaldy lantas memberi tambahan pengetahuannya. "Kalau di Makassar, roti goreng yah namanya juga roti goreng. Tapi kalo dilihat teksturnya odading itu kayak camilan yang namanya "Orang-Orang". Tapi cara bikinnya beda. Kalo diliat cara bikinnya itu kayak camilan yang namanya Deppa Tori (khas Toraja/Enrekang)," tulisnya.

Nama lain odadingFoto: Twitter

Beda lagi dengan penyebutan odading di kalangan masyarakat suku Banjar, Kalimantan Selatan. @Falah_Riedl mengatakan, "Suku Banjar di Kalsel bilangnya kue(wadai) untuk... Di daerah kami wadai untuk ini ada yang isinya inti (parutan kelapa campur gula merah), kacang tanah, kacang hijau, dan pisang."

Nah, bagaimana dengan sebutan odading di tempatmu?

Baca Juga: Viral Odading Mang Sholeh, Ini 5 Fakta tentang Odading



Simak Video "Masak Masak: Resep Odading Rumahan ala Chef Martin"
[Gambas:Video 20detik]
(adr/odi)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT