5 Tempat Minum Es Kopi Susu Enak Sambil Hangout di Kemang

Rekomendasi Tempat Makan

5 Tempat Minum Es Kopi Susu Enak Sambil Hangout di Kemang

Devi Setya - detikFood
Minggu, 06 Sep 2020 13:01 WIB
coffee shop di kemang
Foto: instagram
Jakarta -

Kawasan Kemang masih jadi tujuan hangout para milenial. Banyak coffee shop kekinian yang bisa jadi tempat nongkrong sekaligus menikmati segelas es kopi susu enak. Mantap!

Coffee shop dengan berbagai konsep bisa jadi tujuan santai di kawasan Kemang. Mumpung akhir pekan, manfaatkan waktu untuk hangout bersama teman atau orang tersayang. Santai di coffee shop bisa jadi pilihan tepat, apalagi sambil menikmati segelas racikan kopi ala barista.

Salah satu surganya kopi terletak di kawasan Kemang. Kamu bisa menikmati kopi pilihan sesuai selera, termasuk menu paling favorit yakni es kopi susu kekinian. Di sini kamu bisa ngopi ditemani suasana cozy dan instagramable.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Berikut rekomendasi tempat ngopi kekinian di Kemang, Jakarta Selatan.

1. Nomi

coffee shop di kemangcoffee shop di kemang Foto: instagram @nomi.id


Coffee shop ini terbilang masih baru, konsepnya kekinian jadi tak heran kalau langsung bikin milenial penasaran. Nomi baru beroperasi Juli 2020, menunya cukup lengkap dan punya varian kopi yang unik. Es kopi susu di sini juga hadir dengan tampilan menarik, namanya Blue Latte.

ADVERTISEMENT

Selain bisa ngopi cantik, kamu juga bisa duduk santai ataupun berfoto seru bareng teman-teman karena tempatnya instagramable. Bangunan dua lantai yang didominasi cat putih ini menghadirkan kafe ala Korea Selatan. Sore hingga malam jadi waktu paling tepat buat hangout di sini.

Nomi Coffee
Jl. Kemang Raya No. 44A
Kemang, Jakarta Selatan

2. Koma

coffee shop di kemangcoffee shop di kemang Foto: instagram koma

Koma yang berlokasi di kawasan Bangka, Jakarta Selatan ini punya nama unik. Koma merupakan singkatan dari Kopi Mangat. Bukan hanya namanya yang unik tapi juga konsep dan menunya juga menarik. Kamu bisa santai sambil menikmati kopi pilihan. Suasananya nyaman serasa ngopi di rumah sendiri.

Untuk es kopi susu disini dikenal dengan sebutan Si Krimi. Tapi kamu juga bisa mencoba Kopi Bangsawan yang terdiri dari campuran susu, espresso dan soft ice cream. Selain menu kopi, kamu juga bisa mencoba ragam minuman lain seperti thai tea, matcha latte hingga choco oreo frappe. Kamu juga bisa jajan sambil makan enak di sini.

Koma
Jl. Bangka XI No. 5
Jakarta Selatan

3. Minimal

coffee shop di kemangcoffee shop di kemang Foto: instagram @minimal


Sesuai dengan namanya, coffee shop satu ini mengusung konsep bangunan dengan desain modern minimalis. Areanya tidak terlalu luas tapi cukup nyaman untuk sekedar hangout sambil nongkrong di akhir pekan. Ada area indoor dan semi outdoor yang bisa dipilih sesuai kebutuhan.

Di sini kamu bisa menikmati segelas kopi nikmat, tentu saja ada menu kopi susu yang jadi andalannya juga. Kamu juga bisa mengganjal perut dengan seporsi pasta lezat ataupun camilan yang disajikan secara paket. Jadi bisa makan sharing sambil berbincang santai.

Minimal
Jl. Kemang 1 No. 12A
Kemang, Jakarta Selatan

4. Kopi Kemara

Tempat ngopi hits di Kemang ini cocok buat kamu yang suka ngopi santai di area outdoor. Ya, sepoi angin bisa dinikmati sambil santai menikmati segelas kopi favorit. Untuk es kopi susunya saja, Kopi Kemara punya beragam varian yang rasanya dijamin unik.

Ada es kopi susu alpukat, mint, pandan, keju dan hazelnut. Nah kalau mau mengganjal perut, ada juga menu mentai, pasta, pizza hingga burger. Kopi Kemara paling pas disambangi sore hari, suasana santai sangat terasa. Sedikit mengobati penat dari rutinitas harian.

5. Bukan Ruang


Coffee shop satu ini menghadirkan kopi nikmat yang bisa diseruput sore-sore. Berlokasi di Kemang Raya, tempat ngopi ini sekaligus jadi galeri seni dan tempat hangout. Sambil ngopi juga bisa sambil makan aneka menu spesial.

Buat yang suka makan nasi, ada menu rice bowl dengan sei sapi lezat. Aneka olahan pasta juga siap memanjakan lidah. Jangan khawatir buat kamu yang tak suka kopi, ada menu minuman enak non kopi yang bisa jadi pilihan. Beberapa diantaranya adalah taro latte, iced lychee tea. Ada camilan singkong goreng keju hingga boba toast juga.

Bukan Ruang
Jl. Kemang Raya No. 29
Kemang, Jakarta Selatan




(dvs/odi)

Hide Ads