Masak Buaya hingga Kuda, Pria Arab Ini Menyita Perhatian Foodies

Masak Buaya hingga Kuda, Pria Arab Ini Menyita Perhatian Foodies

Devi Setya - detikFood
Sabtu, 30 Mei 2020 17:00 WIB
chef arab masak
Foto: instagram
Jakarta -

Seorang pria Arab yang hobi masak, selalu merekam aksi masak yang kontroversi. Ia pernah mengolah buaya, kuda hingga ikan hiu untuk jadi hidangan menggoda.


Pria bernama Ahmed Darweesh ini dikenal lewat akun instagramnya @emirati_chef. Berbeda dengan orang-orang yang hobi masak, Ahmed justru punya gaya masak nyeleneh. Ia menggunakan bahan baku yang tak lazim.


Video masaknya selalu menyita perhatian. Pria yang selalu tampil dengan gamis dan sorban putih ini pernah merekam aksi masak daging buaya utuh, kuda utuh, kelinci utuh dan ikan hiu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Berikut beberapa aksi masak kontroversi dari Ahmed.


1. Masak Buaya

ADVERTISEMENT
chef masak buayachef masak buaya Foto: instagram

Video masak Ahmed ini cukup menyita perhatian. Seekor buaya dijadikan bahan baku untuk sebuah hidangan. Tak tanggung-tanggung, buaya ini dibiarkan dengan bentuk utuh.


Buaya yang sudah dikuliti ini kemudian diberi aneka bumbu lalu dipanggang dalam oven. Setelah matang, daging buaya langsung dimakan. Ribuan orang mengomentari video ini sambil menyebutkan kalau buaya bukanlah hewan yang lazim dimakan.


Baca juga : Chef Arab Ini Masak Buaya Panggang, Berani Cicip?


2. Masak Hiu

chef arab masakchef arab masak Foto: instagram

Seekor ikan hiu juga jadi bahan masakan Ahmed. Predator laut dengan gigi taring ini dimasak dengan cara direbus lalu dibumbui. Sebelum masak, Ahmed lebih dulu pamer ikan hiu ini dan sempat menciumnya sebelum memotong bagian kepala, sirip dan ekor.


Daging ikan hiu kemudian direbus hingga empuk, kemudian dagingnya dihancurkan. Ahmed lantas memasak daging ikan hiu ini dengan aneka bumbu dan menyajikannya hangat. Saat sudah jadi masakan, ikan ini tidak terlihat menyeramkan.


3. Masak Kuda

chef arab masakchef arab masak Foto: instagram

Seekor kuda berkulit putih kehitaman ini diajak jalan-jalan oleh Ahmed sebelum disembelih dan dijadikan masakan. Kuda yang sudah disembelih dan dikuliti ini sengaja dibiarkan dalam bentuk utuh. Kuda ini kemudian dimasak dengan cara dipanggang.


Karena ukurannya sangat besar, kuda ini dipanggang dengan alat khusus di lapangan terbuka. Setelah dilumuri bumbu, kuda ini kemudian dipanggang hingga matang dan dimakan oleh Ahmed.


4. Masak Kelinci

chef arab masakchef arab masak Foto: instagram

Seekor kelinci mungil juga jadi bahan masakan Ahmed. Ia menggunakan kelinci berukuran besar. Namun setelah disembelih dan dikuliti, kelinci ini dibiarkan dalam keadaan utuh. Sebelum dimasak, kelinci juga dipamerkan lebih dulu.


Daging kelinci ini kemudian dilumuri bumbu dan kemudian dipanggang dalam oven hingga matang. Ahmed kemudian menyantap daging kelinci panggang ini dengan nasi yang juga dimasak dengan berbagai bumbu.


5. Masak Torpedo Kambing

chef arab masakchef arab masak Foto: instagram

Alat kelamin kambing yang dikenal sebagai torpedo juga tak luput jadi masakan. Beberapa potong torpedo dikupas lalu dipotong kasar. Langkah selanjutnya yakni dimasak dengan berbagai bumbu, termasuk potongan paprika segar.


Tak hanya itu, torpedo kambing ini juga disajikan bersama nasi basmati yang dimasak dengan berbagai bumbu. Di akhir video, Ahmed terlihat menyantap hasil masakannya. Ribuan orang berkomentar untuk video yang dibuat Ahmed ini.


Baca juga : 5 Fakta Menarik Soal Daging Buaya, Rasanya Mirip Daging Ayam dan Ikan




(dvs/odi)

Hide Ads