Penggemar kopi, jangan mau ketinggalan untuk mencicip kopi hitam paling pekat sedunia ini. Kopi tersebut tersedia di kafe Round K yang berada di Lower East Side, New York, Amerika Serikat. Dinamakan kopi hitam bukan berarti kopi ini dibuat tanpa gula dan krim seperti kopi hitam kebanyakan. Melainkan hanya karena warnanya saja yang hitam pekat.
Ockhyeon Byeon, pemilik kafe mengatakan bahwa warna hitam yang digunakan untuk kopi hitam tersebut awalnya menggunakan charcoal, kemudian dia beralih dengan menggunakan abu kelapa. Selain abu kelapa, kopi hitam pekat ini juga dibuat dengan campuran 90% kakao olahan Belanda, espresso, susu almon dan es.
![]() |
Kemudian, kopi hitam tersebut ditambah dengan topping berupa whipped cream. Jika biasanya whipped cream berwarna putih, maka khusus untuk kopi hitam ini berwarna hitam pekat. Dilansir dari Oddity Central (11/11) satu gelas kopi hitam dibanderol dengan harga sekitar Rp. 91.000.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Meskipun warnanya terlihat mengerikan, tetapi kopi hitam ini justru sangat populer di New York. Kopi hitam tersebut pertama kali ditawarkan oleh Round K sejak tahun 2017. Semen saat itu hingga sekarang, kopi hitam buatan Round K selalu menarik perhatian banyak orang.
"Pelanggan selalu terkejut begitu mencoba kopi hitam di sini. Tanggapan pertama mereka selalu mengatakan 'Wow ini benar-benar hitam'," ujar Ockhyeon Byeon.
![]() |
Lebih mengejutkannya lagi adalah ketika kopi hitam tersebut sampai ke tenggorokan. Mungkin banyak orang yang mengira bahwa rasanya sangat pahit, tetapi sebenarnya kopi hitam ini terasa manis seperti dessert pada makanan penutup.
Saking populernya kopi hitam ini, bahkan beberapa kafe di sekitar New York yang meniru kopi hitam buatan Round K. Meskipun begitu Byeon sebagai pemilik kafe tidak keberatan akan hal itu, karena ia yakin bahwa rasa yang asli dan paling enak hanya ada di kafenya.
Baca Juga : Awalnya Kafe Hanya Menjual Kopi Hitam Saja
(raf/odi)