Resep Serundeng Daging Tahan Lama yang Enak dan Gurih

Resep Serundeng Daging Tahan Lama yang Enak dan Gurih

Puti Yasmin - detikFood
Jumat, 16 Agu 2019 08:30 WIB
Serundeng biasa dinikmati sebagai pelengkap makanan yang berasal dari kelapa. Nah, sajian sedap ini bisa juga divariasi dengan daging sehingga bisa menambah cita rasa/Foto: Istimewa
Jakarta - Serundeng biasa dinikmati sebagai pelengkap makanan yang berasal dari kelapa. Nah, sajian sedap ini bisa juga divariasi dengan daging sehingga bisa menambah cita rasa.

Serundeng memiliki rasa gurih legit serta aroma yang membuat penikmatnya tak bisa berpaling. Nah, detikers pun bisa membuat resep serundeng daging yang tahan lama lho.



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Berikut resep serundeng daging tahan lama yang enak dan gurih ala detikFood:

Pertama siapkan satu butir kelapa yang telah diparut. Namun sebelumnya, pilih kelapa yang agak muda tetapi bertekstur keras. Kemudian, sangrai kelapa tanpa bumbu. Harapannya agar matang secara merata dan bisa tahan lama.

resep serundeng daging tahan lamaresep serundeng daging tahan lama Foto: iStock


Proses sangrai memakan waktu sekitar 1 jam dengan api sedang. Kalau kelapa sudah kuning, kering, dan manis baru kemudian siapkan bumbu yang telah dihaluskan.

Adapun, bumbu yang disiapkan untuk resep serundeng sapi tahan lama berupa 5 siung bawang putih, 1 sendok teh garam, 50 gram gula merah, 3 lembar yang diiris kasar, 1 lembar daun salam, dan 1 cm lengkuas yang dimemarkan. Setelahnya, bumbu tersebut dimasak dan diaduk bersama kelapa yang telah disangrai.



Untuk daging sapinya, bisa ditambahkan dengan cara mengiris daging has sapi sehingga seperti serundeng terlebih dahulu. Kemudian, dimasak sampai matang dan dicampurkan sehingga menjadi serundeng daging tahan lama.


resep serundeng daging tahan lamaresep serundeng daging tahan lama Foto: iStock

Nah setelah matang, campuran resep serundeng daging bisa didinginkan terlebih dahulu baru disimpan di wadah kedap suara agar semakin tahan lama.


(pay/nwy)

Hide Ads