Ulang Tahun, Jaden Smith Bagikan Makanan Untuk Tunawisma Lewat Food Truck

Ulang Tahun, Jaden Smith Bagikan Makanan Untuk Tunawisma Lewat Food Truck

Dewi Anggraini - detikFood
Kamis, 11 Jul 2019 11:30 WIB
Foto: Getty Images
Jakarta - Memasuki usia baru, Jaden Smith tak menggelar pesta ulang tahun mewah. Ia memilih untuk bagikan makanan pada para tunawisma lewat sebuah food truck.

Jaden Smith resmi menginjak usia 21 tahun pada 8 Juli lalu. Putra pertama Will Smith itu agaknya memiliki hati yang lembut. Ia menggunakan hari lahirnya untuk meresmikan sebuah food truck.

Ulang Tahun, Jaden Smith Bagikan Makanan Untuk Tunawisma Lewat Food TruckFoto: Instagram

Tidak digunakan secara komersial, Jaden sengaja membeli food truck tersebut untuk membagikan makanan pada para tunawisma di Los Angeles, Amerika Serikat.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Food truck yang didominasi warna hitam itu diberi nama 'I Love You Restaurant'. Menu yang tersedia di dalamnya merupakan menu vegan yang diberi nama 'I Love You Bowls'. Tiap menu disajikan dalam sebuah mangkuk kertas layaknya kemasan rice bowl.

Baca juga: Restoran Baru Drake dan Susur Lee Gunakan Nama Panggilan Rihanna

"Hari ini kami meresmikan food truck pop-up hari pertama kami di wilayah LA (Los Angeles). Tetap lihat keluar karena ini jadi hal pertama dari sekian banyak #JADENinc," tulis Jaden di laman Instagramnya.

Ulang Tahun, Jaden Smith Bagikan Makanan Untuk Tunawisma Lewat Food TruckFoto: Instagram

Pemain film 'The Karate Kid' itu juga memberitahu alasan didirikannya 'I Love You Restaurant'. Ia menyebutnya sebagai sebuah gebrakan baru. "(Ini) jadi sebuah gerakan soal memberi apa yang pantas orang-orang dapatkan, menyehatkan, makanan vegan yang gratis" tulisnya.

Jaden pun membagikan sebuah video di mana staf food truck miliknya sedang membagikan makanan pada para tunawisma. Di dalam video itu, para tunawisma terlihat mengantre di bagian samping food truck. Antrean pun nampak cukup panjang.

Ulang Tahun, Jaden Smith Bagikan Makanan Untuk Tunawisma Lewat Food TruckFoto: Instagram

Aksi bagi-bagi makanan gratis ke tunawisma versi Jaden Smith ini pun tuai komentar positif para netizen. "Ini sangat menginspirasi," tulis seorang netizen.

Organisasi hak-hak hewan asal Amerika Serikat, People for the Ethical Treatment of Animals (PETA) menulis, 'Sangat menyukai hal ini, Anda membantu untuk mengubah dunia bagi orang dan hewan'. Ini karena makanan yang dibagikan Jaden tidak mengandung unsur hewani.

Nick Canon bahkan meninggalkan komentar berupa emoticon tos dan kepalan tangan penyemangat.

Baca juga: Ini 8 Selebriti Hollywood yang Punya Usaha Restoran (1)


(dwa/odi)

Hide Ads