Pepes Nabati hingga Hewani, Ini 5 Pepes Enak yang Bisa Jadi Lauk Sehat

ADVERTISEMENT

Pola Makan Sehat dan Murah

Pepes Nabati hingga Hewani, Ini 5 Pepes Enak yang Bisa Jadi Lauk Sehat

Devi Setya - detikFood
Selasa, 11 Jun 2019 13:58 WIB
Foto: istimewa
Jakarta - Pepes sudah lama dijadikan santapan harian masyarakat Indonesia, aneka bahan juga bisa diolah menjadi pepes enak. Selain sehat, pepes juga murah meriah.

Olahan pepes terbilang sehat karena dimasak dengan cara dikukus. Aroma daun pisang menjadi ciri khas aneka pepes mulai dari pepes tahu, pepes jamur, ikan hingga ayam. Berikut beberapa pepes enak yang bisa jadi pilihan menu makanan enak, sehat dan murah meriah.

1. Pepes Tahu
Pepes Nabati hingga Hewani, Ini 5 Pepes Enak yang Bisa Jadi Lauk SehatFoto: istimewa

Pepes tahu bisa jadi alternatif olahan makanan sehat. Gunakan tahu putih untuk membuat pepes, sebagai bumbunya coba pilih bumbu dasar putih ataupun bumbu dasar merah bagi yang suka pedas.

Supaya makin spesial, coba lengkapi pepes dengan daun kemangi dan sedikit irisan cabai. Pepes tahu paling enak dinikmati ketika masih hangat. Karena 100 persen terbuat dari bahan alami, menu ini juga kerap jadi pilihan para vegetarian.

Baca juga : Palai Badar, Pepes Teri Khas Minang yang Gurih Harum

2. Pepes Jamur
Pepes Nabati hingga Hewani, Ini 5 Pepes Enak yang Bisa Jadi Lauk SehatFoto: istimewa

Kenyal lembut tekstur jamur juga cocok dijadikan bahan utama pepes. Gunakan jamur tiram atau jamur kancing untuk membuat pepes ini. Sementara untuk bumbunya juga tak kalah simpel, pepes jamur bisa diberi bumbu iris maupun bumbu halus.

Cukup siapkan bawang merah, bawang putih, cabai, garam dan merica. Mau lebih spesial? Tambahkan potongan ayam agar pepes jamur lebih gurih bergizi.

3. Pepes Teri
Pepes Nabati hingga Hewani, Ini 5 Pepes Enak yang Bisa Jadi Lauk SehatFoto: istimewa

Gunakan ikan teri segar untuk membuat pepes gurih yang satu ini. Pilih ikan teri yang berukuran agak besar karena dagingnya yang tebal akan menjadi lembut saat sudah dikukus.

Kunci dari kelezatan pepes ikan teri ini terletak pada bumbunya. Gunakan bumbu halus yang berlimpah agar pepes makin nikmat. Biasanya pepes hadir dengan rasa pedas jadi bikin lahap ketika dimakan bersama nasi putih hangat.

Di Minang ada pepes palai bada yang menggunakan bahan baku ikan teri campur kelapa parut. Setelah dikukus, pepes juga dibakar untuk membuatnya jadi kering dan lebih beraroma.

4. Pepes Ayam
Pepes Nabati hingga Hewani, Ini 5 Pepes Enak yang Bisa Jadi Lauk SehatFoto: istimewa

Pepes ayam bisa dibuat dalam dua versi yakni potongan ayam dan suwiran ayam. Keduanya sama-sama lezat dan sehat. Bumbu kuning biasa dijadikan bumbu andalan untuk pepes ayam, tambah irisan lengkuas, cabai dan kemangi agar ayam tak amis.

Jika membuat pepes ayam suwir, ayam harus lebih dulu direbus hingga matang. Setelah disuwir barulah dicampur bumbu dan dikukus hingga matang. Meski sama-sama enak tapi pepes ayam suwir memiliki nutrisi yang lebih rendah karena sudah melewati proses perebusan terlebih dulu.

5. Pepes Ikan
Pepes Nabati hingga Hewani, Ini 5 Pepes Enak yang Bisa Jadi Lauk SehatFoto: istimewa

Pepes ikan termasuk yang paling populer, biasanya menggunakan ikan air tawar seperti ikan mas, bandeng atau ikan kembung. Tapi beberapa orang juga kerap menggunakan ikan tenggiri dan ikan tuna sebagai bahan utama.

Memasak pepes ikan terbilang susah-susah gampang namun intinya harus menggunakan banyak bumbu agar aroma amis ikan tersamarkan. Manfaatkan daun kemangi, serai, daun jeruk atau belimbing wuluh sebagai bumbu tambahan.

Baca juga : Gurih Lembut Pepes Ikan Mas Khas Pasundan Ada di 5 Tempat Ini (dvs/odi)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT