Ini 5 Bubur Ayam Legendaris yang Enak dengan Topping Komplet

Sarapan Orang Kantoran

Ini 5 Bubur Ayam Legendaris yang Enak dengan Topping Komplet

Devi Setya - detikFood
Selasa, 26 Mar 2019 17:40 WIB
Foto: Instagram
Jakarta - Selain nasi uduk, bubur juga jadi pilihan banyak orang sebagai menu sarapan. Di Jakarta ada beberapa penjual bubur yang legendaris dan terkenal enak.

Mencari penjual bubur enak memang tak sulit tapi kalau mencari yang enak dan legendaris ada di Jakarta. Beberapa penjual bubur ayam di Jakarta tetap eksis dan diburu banyak orang.

1. Bubur Ayam Cikini H. R. Suleman
Ini 5 Bubur Ayam Legendaris yang Enak dengan Topping KomplitFoto: istimewa

Sesuai dengan namanya, bubur ayam ini beralamat di kawasan Cikini, Jakarta Pusat. Bubur gurih ini tersaji tanpa kuah namun rasanya tetap menggoda karena dimasak dengan kuah kaldu ayam.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kedai bubur ini populer dengan sebutan burcik yang merupakan singkatan dari Bubur Cikini. Bubur nasi yang lembut gurih ini semakin komplit dengan aneka topping mulai ayam suwir hingga kacang goreng. Oiya coba juga bubur dengan tambahan kuning telur mentah.

2. Bubur Ayam Tanjung Menteng
Ini 5 Bubur Ayam Legendaris yang Enak dengan Topping KomplitFoto: istimewa

Tempat makan ini berlokasi di pusat Jakarta jadi pelanggannya banyak datang dari kalangan orang kantoran. Bubur ini juga dikenal dengan sebutan Bubur Ayam H. Jewo yang menyajikan bubur dengan suwiran ayam kampung.

Tempat makan bubur ini memang sederhana tapi rasanya yang lezat menjadikan orang ketagihan dan selalu ingin balik lagi. Seporsi bubur ayam ini makin enak disantap dengan aneka sate mulai sate usus hingga sate telur puyuh.

Baca juga : Lembut Gurih Bubur Ayam Landmark Jadi Favorit di Kawasan Sudirman

3. Bubur Ayam Landmark
Ini 5 Bubur Ayam Legendaris yang Enak dengan Topping KomplitFoto: dok. detikFood

Bubur ayam gerobakan ini sudah ada sejak tahun 1987 dan sampai sekarang masih jadi idola pemburu sarapan gurih. Setiap paginya belasan orang dengan sabar antre menanti semangkuk bubur ayam khas Cirebon.

Semangkuk bubur ayam ini dilengkapi dengan kacang goreng, irisan cakue, ayam suwir dan kerupuk. Saking banyaknya ayam yang digunakan, bubur Landmark ini dikenal dengan sebutan bubur ayam gunung.

4. Bubrur Ayam Ceker Sukabumi
Ini 5 Bubur Ayam Legendaris yang Enak dengan Topping KomplitFoto: istimewa

Mencari bubur yang dilengkapi dengan ceker ayam memang agak sulit tapi salah satunya bisa ditemui di kawasan Duren Sawit, Jakarta Timur. Bubur di sini juga terkenal enak dan gurih dengan tambahan kuah kuning yang sedap.

Selain suwiran ayam, bubur ini juga dilengkapi dengan telur ayam. Jangan lewatkan sate telur puyuh atau sate ati ayam yang siap menambah lengkapnya menu sarapan.

Baca juga : Bikin Senyum! Begini Tata Cara Makan Bubur Ayam Tak Diaduk

5. Bubur Ayam Senopati
Bubur nasi dengan kuah kari gurih bisa juga jadi pilihan menu sarapan warga kantoran di bilangan Senopati. Gurih bubur ini berasal dari kaldu ayam dan sang penjualnya menjamin bubur tak diolah dengan tambahan bahan penyedap seperti MSG.

Suwiran ayam yang ditambahkan juga terbilang banyak dan berlimpah. Seporsi bubur ayam dengan sate tambahan ini harganya hanya Rp15 ribu-an. Enak dan murah meriah! (dvs/odi)

Hide Ads