Sekuel film Jurassic Park terbaru makin meriah dengan adanya camilan berukuran jumbo. Camilan renyah yang terbuat dari jagung ini jadi favorit banyak orang. Ya, keripik tortila!
Produsen kripik tortila terkemuka asal Amerika Serikat, Doritos, sengaja menghadirkan kripik 'Jurassic'. Sesuai namanya, keripik tortila ini berukuran besar. Mungkin pas dijadikan camilan untuk para dinosaurus di Jurassic World.
![]() |
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Nantinya kripik tortila berukuran jumbo dengan rasa Nacho Cheese Classic ini akan dilelang. Semua orang bisa mengikuti proses pelelangan di situs JurassicDoritos.com. Mulai dari tanggal 14 Juni hingga 20 Juni mendatang. Atau mengikuti sayembara di Twitter dengan mencuit Twitter resmi Doritos dan menyertakan tagar #JurassicDoritos #entry.
![]() |
Semua orang yang berhasil menang sayembara maupun lelang, akan mendapat Jurassic Dorito. Jurassic Dorito merupakan 'telur dinosaurus' yang disimpan dalam peti-peti replika dalam film Jurassic.
![]() |
Jurassic World: Fallen Kingdom sendiri sudah dirilis di bioskop Indonesia beberapa waktu lalu, sebagai film kedua dalam waralaba 'Jurassic World.
Baca juga: Keren! Youtuber Ini Bikin Makanan Jumbo, Ini 10 Diantaranya (sob/odi)