Dikabarkan Fox News, (29/11) jika Anda sedang mencari pasangan lewat situs dating online, maka pastikan profil pribadi Anda berisi keterangan yang menarik. Selain nama, usia dan pekerjaan ternyata makanan favorit memiliki peran penting dalam menarik perhatian calon pasangan.
Ada pepatah lama yang berbunyi, "cara untuk menarik hati seorang pria adalah lewat perutnya." Pepatah ini tampaknya benar dan berlaku untuk pria ataupun wanita.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Baca juga: Agar Kencan Pertama Lancar, Hindari Konsumsi 7 Makanan Ini
Sebuah penelitian baru saja dilakukan oleh Zoosk, sebuah layanan kencan online, menemukan fakta jika mencantumkan makanan favorit dalam profil membuat calon pasangan lebih tertarik. Tak tanggung-tanggung, peningkatan popularitasnya hingga 144 persen lebih tinggi dibandingkan yang tidak mencantumkan makanan favorit.
Meskipun bisa diandallkan sebagai salah satu cara menarik calon pasangan, Anda harus tetap berhati-hati mencantumkan jenis makanan favorit Anda. Dari 3,7 juta profil kencan ada 364 juta profil yang sudah dianalisis. Akhirnya para peneliti menemukan 3 makanan yang paling banyak disebut dan paling memiliki daya tarik yakni guacamole, kentang goreng dan cokelat.
Baca juga: Saat Kencan, Pesanlah Makanan yang Sama dengan Pasangan, Ini Sebabnya
![]() |
Grafik daya tarik tertinggi diperoleh pada profil orang yang mencantumkan guacamole yang menempati posisi 144 persen, sementara pencinta kentang goreng mendapat ketertarikan calon pasangan sebanyak 101 persen sementara untuk cokelat menempati posisi 100 persen.
Disamping makanan yang sukses menarik perhatian calon pasangan, ada juga makanan yang membuat profil dating online Anda anjlok dan tak lagi menarik. Dua makanan yang paling mengesankan nilai negatif adalah ayam goreng dan ubi jalar. Keduanya memiliki efek negatif jika dicantumkan dalam profil dating online.
(adr/adr)