Listrik Mati? Ini yang Harus Dilakukan Agar Makanan di Kulkas Tetap Aman Dikonsumsi

Listrik Mati? Ini yang Harus Dilakukan Agar Makanan di Kulkas Tetap Aman Dikonsumsi

Regita Lorena - detikFood
Kamis, 14 Sep 2017 12:32 WIB
Foto: iStock
Jakarta - Jika listrik padam, salah satu hal yang perlu diselamatkan adalah isi kulkas. Bagaimana agar bahan makanan tetap aman dikonsumsi?

Pemadaman listrik merupakan hal yang merepotkan. Selain sulit beraktivitas, bahan makanan di kulkas juga bisa rusak akibat tidak ada daya listrik.

Baca juga : Jika Listrik Sering Mati, Berapa Lama Makanan Tahan Disimpan di Kulkas?

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jika pemadaman listrik terjadi dalam waktu lama, Anda harus tahu apa yang sebaiknya dilakukan untuk menyelamatkan makanan di dalam kulkas. Dikutip dari today.com (11/9), U.S. Department of Agriculture's (USDA) dan Food Safety and Inspection Service (FSIS) memberikan tips untuk selamatkan bahan makanan di kulkas yang bisa jadi pedoman.

1. Hindari membuka pintu kulkas dan freezer

Listrik Mati? Ini yang Harus Dilakukan Agar Makanan di Kulkas Tetap Aman DikonsumsiHindari membuka pintu kulkas. Foto: iStock


Jika kulkas tetap tertutup, makanan akan tetap dingin lebih lama. Kulkas tertutup akan membuat makanan tetap dingin selama sekitar 4 jam. Sementara freezer yang penuh akan menahan suhu sekitar 48 jam, dan 24 jam jika hanya berisi setengahnya.

2. Tempatkan daging dan unggas pada satu sisi di freezer

Daging sapi dan unggas saat disimpan di freezer.Daging sapi dan unggas saat disimpan di freezer. Foto: iStock

Daging dan unggas yang ada di freezer harus ditempatkan bersama di salah satu sisi freezer atau letakkan di atas baki. Hal ini membantu mencegah kontaminasi silang akibat cairan dari daging yang meleleh.

3. Gunakan dry ice atau es balok

Kalau mati listrik gunkaan dry ice atau es balok.Kalau mati listrik gunkaan dry ice atau es balok. Foto: iStock

Menggunakan dry ice atau es balok dapat membuat kulkas sedingin mungkin. Sekitar 22 Kg dry ice atau 18 kubik es dapat mempertahankan kulkas tetap dingin selama dua hari.

4. Periksa suhu di dalam kulkas dan freezer

Periksa suhu kulkas dan freezer.Periksa suhu kulkas dan freezer. Foto: iStock

Buang makanan yang tidak tahan lama, seperti daging, umggas, seafood, telur atau sisa makanan, yang telah berada di atas suhu 4.4 C selama 2 jam atau lebih.

5. Buang makanan yang sudah berbau

Buang makanan Buang makanan yang sudah tak layak makan. Foto: iStock

Jika makanan sudah berbau, warna atau tekstur yang tidak biasa atau terasa hangat saat disentuh, itu berarti makanan tersebut sudah tidak baik untuk dimakan dan harus dibuang.

6. Periksa krital es pada makanan beku

Saat listrik mati sebaiknya periksa kristal es pada makanan yang disimpan dalam freezer.Saat listrik mati sebaiknya periksa kristal es pada makanan yang disimpan dalam freezer. Foto: iStock

Makanan di freezer yang sudah cair akibat tidak ada daya listrik dapat dengan aman dibekukan kembali jika masih mengandung krital es. Atau berada pada suhu 4,4 C atau lebih rendah.

7. Jangan mencicipinya

Listrik Mati? Ini yang Harus Dilakukan Agar Makanan di Kulkas Tetap Aman DikonsumsiKetika makanan sudah tak aman, sebaiknya jangan dicicip. Foto: iStock

Jangan pernah mencicipi makanan untuk mengetahui apakah makanan itu masih aman atau tidak. Karena jika sudah rusak, sedikit saja tersentuh akan menyebabkan kontaminasi. Jika tidak yakin terhadap suatu makanan, cukup membuangnya.

Baca juga : Mati Listrik? Inilah Caranya Menjaga Makanan di Kulkas Tetap Awet dan Segar (lus/odi)

Hide Ads