Bosan dengan Kaastengels Biasa? Coba Padukan dengan Herbs dan Cornflakes

Kue Lebaran Indonesia

Bosan dengan Kaastengels Biasa? Coba Padukan dengan Herbs dan Cornflakes

Lusiana Mustinda - detikFood
Rabu, 14 Jun 2017 16:06 WIB
Bosan dengan Kaastengels Biasa? Coba Padukan dengan Herbs dan Cornflakes
Foto: iStock
Jakarta - Kaastengels, salah satu ikon kue kering Lebaran ini selalu dinanti. Kalau bosan dengan rasa yang biasa, coba padukan dengan herbs kering atau cornflakes

Untuk menghindari kebosanan akan kaastengels klasik, Anda bisa coba membuat kastengel dengan campuran beberapa bahan lain agar rasa dan teksturnya semakin gurih.

Sudah mulai membuat kue untuk lebaran? Beberapa jenis kaastengels ini bisa jadi pilihan Anda.

1. Ka​a​stengel​s​ klasik

Foto: iStock
Kaastengels dengan resep klasik jadi sajian kue kering yang selalu ada setiap lebaran. Kue yang satu ini pasti jadi sajian favorit penyuka keju. Kaastengels biasanya memiliki bentuk yang agak panjang seukuran kelingking.

Semakin renyah dan gurih saat ditambahkan dengan parutan keju. Kaastengelsyang enak biasanya menggunakan campuran keju edam, cheddar, parmesan ataupun gouda.

2. Ka​a​stengel​s​ bawang

Foto: iStock
Kalau ingin mencoba rasa kaastengels yang agak berbeda, penambahan bawang bisa jadi pilihan. Kaastengels terbuat dari campuran butter, keju edam, telur, susu bubuk, keju cheddar, tepung terigu dan bawang putih bubuk.

Kaastengels bawang memiliki rasa yang lebih gurih dibandingkan yang klasik. Kaastengels bawang juga bisa jadi pilihan bagi Anda yang suka dengan kue asin dengan aroma gurih bawang putih.

3. Ka​a​stengel​s​ cornflakes

Foto: iStock
Cornflakes seringkali menjadi campuran kue kering. Untuk meracik kastengel yang agak berbeda dari biasa, Anda bisa menambahkan cornflakes ke dalam campuran adonannya.

Untuk membuat kastengel cornflakes, Anda membutuhkan butter (mentega), margarin, kuning telur, keju edam, cornflakes, tepung terigu protein rendah dan susu bubuk.

4. Ka​a​stengel​s​ herb​s​

Foto: iStock
Kaastengel yang satu ini dibuat dengan campuran herb atau rempah. Adonan kaastengels biasa dibuat agak berbeda dengan menambahkan keju parmesan dan Italian seasoning.

Untuk membuatnya, Anda bisa lihat resepnya di sini.

5. Ka​a​stengel​s​ emping melinjo

Foto: iStock
Kaastengesls dengan keju edam sudah biasa. Kali ini Anda boleh coba membuat kastengel dengan paduan emping melinjo. Dalam proses pembuatannya, emping yang sudah matang dihaluskan kemudian ditambahkan dengan keju, butter hingga telur.

Rasanya gurih renyah dengan aroma keju dan melinjo yang wangi gurih. Untuk membuatnya, Anda dapat lihat resepnya di sini.
Halaman 2 dari 6
(adr/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads